Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UMN dan BPPT Kerjasama Menuju Kampus Riset

Kompas.com - 19/08/2009, 09:54 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Universitas Multimedia Nusantara menjalin kerja sama dengan Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT). Kerja sama itu difokuskan pada pengkajian, penerapan, serta pemasyarakatan teknologi informasi dan komunikasi.

”Kami menjajaki kerja sama, khususnya bidang teknologi informasi, menuju kampus riset,” kata Rektor Universitas Multimedia Nusantara (UMN) Prof Yohanes Surya seusai penandatanganan di Auditorium BPPT, Selasa (18/8).

Kerja sama tersebut fokus pada kajian dan produk BPPT di bidang teknologi informasi, yang menjadi titik tekan UMN. ”Kalau ada yang bisa dikerjasamakan, kami akan menindaklanjutinya dengan peneliti-peneliti kami,” kata Yohanes.

Yohanes menambahkan, UMN aktif mengembangkan banyak kerja sama dengan pihak lain di dalam ataupun luar negeri. Adapun jenis teknologi yang sedang dikembangkan UMN adalah WiMAX (Worldwide Interoperability for Microwave Access), sebuah teknologi komunikasi dan informasi yang diyakini akan banyak memengaruhi perkembangan dunia teknologi informasi pada masa depan.

100 Doktor
Untuk mewujudkan visi kampus riset di bidang teknologi informasi, UMN sedang mencari seratus doktor dari luar dan dalam negeri. Mereka akan direkrut menjadi peneliti yang menghasilkan produk yang memberi jalan keluar.

”Tak hanya teknologi, tetapi kami juga berkomitmen menghasilkan sumber daya manusia yang unggul melalui kampus riset,” kata Yohanes.

Kepala BPPT Marzan A Iskandar mengatakan, kerja sama birokrasi, industri, dan dunia akademik adalah keharusan yang tak terhindarkan lagi. Tujuannya, agar kian banyak produk riset yang termanfaatkan secara nyata di tengah masyarakat. Secara lebih luas, hal itu juga meningkatkan daya saing bangsa di kancah global. Apalagi, tak lama lagi dibuka era pasar bebas global.

Karena itu, BPPT aktif dan terbuka dengan berbagai kerja sama, selain mengembangkan diri secara terus-menerus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com