Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prof Muchlas Duduki Kursi Rektor Unesa

Kompas.com - 25/06/2010, 16:11 WIB

SURABAYA, KOMPAS.com - Terhitung mulai Sabtu (26/6/2010), Prof Muchlas Samani akan menjabat sebagai Rektor Universitas Negeri Surabaya (Unesa). Penunjukan Muchlas sebagai rektor periode 2010-2015 tersebut sesuai dengan Keputusan Presiden (Keppres) yang ditandatangani Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono pada 16 Juni 2010.

Muchlas Samani terpilih sebagai salah satu dari tiga calon yang diusulkan ke Presiden dengan rincian antara lain Muchlas sebanyak 30 suara, Prof Hari Setijono dengan 28 suara, serta Dr Mustaji sebagai pendamping. Pelantikan Muchlas sebagai rektor akan dilakukan besok, Sabtu (26/6/2010), di Kampus Unesa Ketintang.

Tentang visi dan misi untuk memimpin Unesa, Muchlas, yang juga menjabat Direktur Ketenagaan Ditjen Dikti Kemdiknas ini ingin menjadikan Unesa sebagai universitas riset tentang pendidikan. "Nantinya, rujukan penelitian tentang pendidikan tak perlu ke luar negeri, tapi cukup ke Unesa," kata Muchlas.

Selain itu, ia juga ingin mengembangkan kampus Unesa di Lidah Kulon yang memiliki Fakultas Ilmu Keolahrgaan untuk lokasi pembinaan atlet bertaraf nasional dan bahkan internasional.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com