Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penerima Beasiswa Holcim Menurun

Kompas.com - 24/02/2011, 14:25 WIB

CILACAP, KOMPAS.com - Jumlah pelajar di Cilacap, Jawa Tengah, yang menerima beasiswa dari Gerakan Orang Tua Asuh (GOTA) PT Holcim Indonesia Tbk tahap 29 tahun ajaran 2010-2011 mengalami penurunan 11 persen atau 47 siswa. Penerima beasiswa saat ini hanya 378 siswa dari tingkat sekolah dasar hingga sekolah lanjutan tingkat atas.

Corporate Communication Holcim Indonesia Deni Nuryandain di Cilacap, Kamis (24/2/2011) mengatakan, penurunan jumlah penerima beasiswa itu disebabkan karena sebagian siswa telah lulus dan pindah dari Cilacap. Ia mengatakan, beasiswa tahap 29 disalurkan untuk 254 siswa SD, 103 siswa SMP, dan 21 siswa SMA dengan total dana yang diserahkan mencapai Rp 66,3 juta.

Ia menambahkan, saat ini beasiswa untuk siswa SD sebesar Rp 15 ribu per bulan, siswa SMP sebesar Rp55 ribu per bulan, sedangkan sebesar SMA Rp 75 ribu per bulan. Beasiswa tersebut diberikan secara kumulatif dalam satu semester.

"Beasiswa tahap 29 telah selesai disalurkan tadi pagi, langsung diberikan atas nama siswa kepada bagian tata usaha masing-masing sekolah. Penyaluran dilakukan oleh kelompok kerja dan membutuhkan waktu sekitar dua minggu," katanya.

Adapun GOTA Holcim Indonesia pertama kali menyalurkan beasiswa pada 1997. Sampai 2011 ini terdapat 10.920 pelajar di Cilacap telah menikmati beasiswa ini. Ia mengatakan, sebagian besar penerima beasiswa bersekolah di sekolah negeri dan sisanya di sekolah swasta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com