Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sabar... Dana BOS Tunggu Revisi APBD!

Kompas.com - 17/03/2011, 17:42 WIB
Syamsul Hadi

Penulis

JEMBER, KOMPAS.com - Penyaluran dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) sebesar Rp 129 miliar di Jember, Jawa Timur, tidak bisa dilaksanakan secepatnya karena menunggu revisi APBD tahun 2011 oleh gubernur. Hal tersebut akibat keterlambatan DPRD Jember membahas dan menetapkan APBD Jember 2011.

Hal itu diungkapkan Ketua DPRD Jember Saptono Yusuf di Jember, Kamis (17/3/2011). Menurutnya, sudah lama DPRD menerima pengaduan dari para kepala sekolah mengenai terlambatnya pencairan dana BOS. Namun begitu, para eksekutif tak berani mencairkan.

"Semula Komisi D DPRD Jember mendesak pencairan dana BOS bisa melalui peraturan bupati, namun PJ Bupati terlalu berhati-hati sehingga tidak ada keberanian membuat peraturan bupati," kata Ayub Junaedi, Ketua Komisi D DPRD Jember.

Misman Sugianto, Ketua Komite Sekolah SDN Banjarsengon I Kecamatan Patrang mengaku, sekolahnya mengalami kesulitan mendanai kegiatan proses belajar dan mengajar.

"Kami terpaksa utang sana-sini agar pendidikan tetap lancar. Kami tidak berani minta ke wali murid sebab keberadaan SD ini ada di daerah miskin," kata Misman.

Arsono, wali murid SMP di Kecamatan Arjasa mengatakan, belum cairnya dana BOS dari dinas pendidikan ke seluruh sekolah berimbas pada wali murid.

"Saya dimintai partisipasi untuk pelaksanaan kelancaran ujian nasional (UN) di sekolah. Setiap wali murid diminta memberi sumbangan Rp 250.000," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com