Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dosen FKUI Menyusul Mogok Kerja

Kompas.com - 13/09/2011, 16:52 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) akan menyusul melakukan mogok kegiatan akademis mulai Rabu (14/9/2011) besok.

Dekan FKUI Ratna Sitompul yang dihubungi, Selasa, mengatakan, ada sekitar 300 dosen praklinik dan 500 dosen klinik yang mogok mengadakan kegiatan akademis.

"Kita tetap melayani pasien. Yang mogok adalah kegiatan akademis saja. Program tingkat satu hingga spesialis mogok sementara. Kita menuntut perubahan tata kelola yang sesuai aturan. Demikian pula tata kelola keuangan yang seharusnya desentralisasi sehingga kegiatan akademik FKUI tidak terganggu dan mutu bisa dijaga," kata Sitompul.

Menurut Sitompul, total mahasiswa tingkat 1 hingga 5 FKUI ada 1.200 orang. Itu belum termasuk peserta program spesialis dari pelbagai bidang. "Kita berharap mogok akademis ini tidak perlu berlama-lama. Hendaknya rektorat menghormati posisi Majelis Wali Amanat sesuai aturan yang ada," tegas Sitompul.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com