Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasien Terduga Flu Burung Meninggal Dunia

Kompas.com - 20/01/2012, 10:11 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Kementerian Kesehatan RI melalui Direktorat Jenderal Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan mengumumkan bahwa pasien atas nama ASR (5), warga Tanjung Priok, Jakarta Utara, yang sempat dikabarkan terkena virus H5N1, meninggal dunia pada 16 Januari 2012 lalu.

Berdasarkan data dari Kemenkes tanggal 18 Januari 2012, ASR mengalami gejala demam pada tanggal 6 Januari dan dirujuk ke RSUP Persahabatan, Jakarta Timur.

"ASR langsung mendapatkan perawatan intensif di ruang isolasi, sesuai dengan tata laksana pemeriksaan suspect flu burung," ujar drg Murti Utami, Kepala Pusat Komunikasi Publik Kementerian Kesehatan, Jumat (20/1/2012).

Pada 13 Januari 2012, ASR mengalami sesak napas, dan dilakukan tindakan medis sesuai prosedur. Pada saat itu, pihak rumah sakit memberikan pemeriksaan Polymirasea Chain Reaction (PCR), pasien dinyatakan positif terinfeksi virus H5N1.

Karena kondisinya semakin menurun, akhirnya bocah perempuan tersebut mengembuskan napas terakhir pada 16 Januari 2012 sekitar pukul 02.00 WIB.

ASR sebelumnya telah dinyatakan negatif menderita flu burung berdasarkan 3 kali uji laboratorium, namun kondisinya kembali memburuk dan dimasukan lagi ke ruangan ICU sampai akhirnya tak tertolong lagi.

Tim Terpadu Kemenkes beserta Suku Dinas Kesehatan setempat melakukan penyelidikan ke lingkungan rumah ASR di Jalan Baru Ancol Selatan RT 10 RW 6 Nomor 30, Sunter Agung, Tanjung Priok, Jakarta Utara.

"Dari penyelidikan tersebut diperoleh informasi bahwa almarhumah sering berinteraksi dengan kakaknya, PYD (23), yang sebelumnya telah meninggal akibat positif flu burung," ujar Murti.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com