Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Universitas Pertahanan Kerja Sama dengan Pascasarjana AL AS

Kompas.com - 22/03/2012, 21:09 WIB
Iwan Santosa

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Universitas Pertahanan (Unhan) menjalin kerja sama pascasarjana dengan program pascasarjana Angkatan Laut Amerika Serikat dan Norwich University.

Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro dalam peresmian kerja sama di Jakarta International Defense Dialogue (JIDD), Kamis (22/3/2012), mengatakan, pendidikan di bidang pertahanan sangat penting karena proyeksi ancaman sekarang berubah dari gangguan konvensional.

"Isu besar saat ini adalah energy security dan food security. Ancaman dari perang konvensional bergeser ke tanggap bencana, insurgency (pemberontakan), terorisme, dan kejahatan cyber," Menhan memaparkan.

Selain dengan mitra AS, Unhan juga menjalin kerja sama dengan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), Universitas Mulawarman, Sekolah Staf dan Komando (Sesko) TNI, dan STIK-PTIK.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com