Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AP II Tunda Masa Pensiun Pegawai ATC

Kompas.com - 28/05/2012, 14:18 WIB
Ester Meryana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Direktur Utama PT Angkasa Pura II, Tri S Sunoko, menyebutkan AP II berusaha memenuhi standar minimal pegawai Air Traffic Control (ATC) sebanyak 468 orang untuk tahun ini. Salah satu upayanya adalah dengan memperpanjang masa kerja pegawainya yang memasuki masa pensiun.

"Jadi, untuk tahun ini kita sedang memenuhi standar minimal 468 orang pegawai," kata Tri kepada Kompas.com, di sela-sela rapat kerja terkait tragedi jatuhnya pesawat Sukhoi Superjet 100 dengan Komisi V DPR RI, Jakarta, Senin (28/5/2012).

Ia menerangkan, pada bulan April, AP II telah menambah jumlah pegawai sebanyak 57 orang. Masa kerja para pensiunan yang telah jatuh tempo pun diperpanjang demi memenuhi standar minimal pegawai ATC.

"Tentunya lisensinya masih berlaku dan sudah mendapatkan approval dari Kementerian Perhubungan," sambung dia.

Perusahaan, kata dia, akan berusaha menambah sekitar 250 orang pegawai sepanjang tahun ini. Idealnya adalah 941 orang pegawai. Tapi jumlah itu tidak bisa dipenuhi semuanya pada tahun ini. "Memang ideal ada 941. Itu sampai 2015," tambahnya.

"Akhir Desember, kita kerja sama dengan Diklat Perhubungan, melakukan rekrutmen dari orang-orang luar dan kita didik langsung dengan gaya kita. Pada akhir tahun ini akan terpenuhi seluruh kebutuhan SDM sesuai dengan regulasinya," pungkas Tri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com