Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tidak Semua Guru Bisa Masuk PLPG

Kompas.com - 03/08/2012, 15:20 WIB
Indra Akuntono

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Lebih dari 32 ribu guru yang tidak lulus pada Uji Kompetensi Awal (UKA) sedang menjalani pendidikan dan latihan (diklat) yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud). Akan tetapi, tidak semua peserta diklat tersebut dapat mengikuti Pendidikan dan Latihan Profesi Guru (PLPG).

"Kalau mereka memenuhi standar nilai yang ditentukan di diklat, maka mereka dapat langsung mengikuti PLPG 2013. Namun, mereka yang tidak lulus wajib mengikuti UKA kembali di tahun 2013," ungkap Kepala Pusat Pengembangan Profesi Pendidik Badan Pengambang Sumber Daya Pendidikan dan Penjamin Mutu Pendidikan, Kemdikbud, Unifah Rosyidi, di Jakarta, Jumat (3/8/2012).

Seperti diketahui, UKA merupakan merupakan salah satu tahap yang harus diikuti oleh semua calon peserta sertifikasi guru 2012. Adapun tujuan UKA tersebut untuk mengetahui kemampuan dasar serta profesionalisme seorang guru yang akan mendapatakan sertifikasi.

Bagi calon peserta sertifikasi guru yang lolos dalam UKA, dapat mengikuti PLPG. Di akhir PLPG, peserta akan diberikan uji kompetensi akhir, yang menentukan lulus tidaknya guru mendapatkan sertifikat pendidik. Sedangkan bagi yang tidak lolos UKA, diberikan pembinaan dan diklat sehingga dapat mengikuti UKA pada tahun berikutnya.

Unifah menuturkan, dalam diklat tersebut terdapat dua penilaian, yakni penilaian akan proses selama mengikuti diklat dan penilaian akhir. Menurutnya, semua program tersebut dilakukan untuk melihat kinerja guru, sehingga dapat dijadikan momen untuk mendongkrak kompetensi dan profesionalitas tenaga pendidik.

"Penilaian proses itu untuk mengetahui daya serap guru terhadap materi yang disajikan, selama mengikuti diklat. Untuk penilaian akhir, nantinya akan dilakukan tes tertulis secara nasional," terangnya.

Disebutkan, jumlah guru yang mengikuti UKA pada bulan Februari lalu sebanyak 281.019 peserta. Dari jumlah tersebut, 32.226 peserta dinyatakan tidak lulus, dan harus mengikuti pembinaan. Rata-rata, mereka yang tidak lulus adalah guru mata pelajaran matematika dan guru SD.

Unifah berharap, Lembaga Pendidikan Tenaga Pendidikan (LPTK) penyelenggara PLPG dapat segera menyampaikan nama-nama guru yang lulus, dan berhak mendapatkan sertifikat pendidik.

"Kami harap September LPTK sudah memberikan nama-nama guru yang lulus, sehingga bisa cepat selesai dan diproses," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com