Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sail Morotai, Pramuka Tanam 2.500 Pohon Mangrove

Kompas.com - 10/09/2012, 19:30 WIB
Kontributor Halmahera, Anton Abdul Karim

Penulis

MOROTAI, KOMPAS.com - Sub Satgas Sail Morotai yakni Perkemahan Bhakti Pramuka dan Pemuda mulai melaksanakan kegiatan perdananya di Morotai, Senin (10/9/2012). Rangkaian kegiatan Bhakti Pramuka dan Pemuda itu diawali dengan penanaman 2.500 pohon mangrove dan 3 ton rumput laut.

Saat upacara pembukaan Perkemahan Bakti Pramuka dan Pemuda di desa Pandanga Senin siang, Ketua Panitia Arif Gani menyebutkan ada sejumlah rangkaian kegiatan yang akan dilakukan dalam operasi bakti ini. Di antaranya penanaman pohon mangrove sebanyak 2.500 buah di Desa Sangowo, Kecamatan Morotai Timur; penanaman 3 ton rumput laut di pulau Kolorai dan Pulau Dodola; pameran karya satuan pramuka; bakti sosial bersih pantai; pentas seni dan; workshop, termasuk kegiatan sanitasi lingkungan.

Untuk penanaman pohon mangrove dan rumput laut, sudah dilakukan sore tadi setelah selesai upacara pembukaan yang dipimpin oleh Gubernur Maluku Utara Thaib Armaiyn. "Rencananya tanggal 14 kita akan gabung dengan Operasi Bakti Pemuda Nusantara," kata Arif.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com