Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 20/09/2012, 16:58 WIB

MUARA TEWEH, KOMPAS.com - SMKN 1 Muara Teweh Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah berhasil meraih juara II pada lomba sekolah sehat (LSS) nasional tingkat SLTA tahun 2012.

"Kita bersyukur sekolah ini berhasil meraih terbaik II tingkat nasional pada LSS pada 2012 yang diikuti seluruh sekolah di Tanah Air," kata Kepala Sekolah SMKN 1 Muara Teweh, Ardian, Kamis (20/9/2012).

Pada lomba sekolah sehat tahun ini, juara pertama diraih Madrasyah Aliyah Negeri (MAN) Baobao, Sulawesi Tenggara, Juara II SMKN 1 Muara Teweh dan juara III diraih SMAN 78 Jakarta.

Menurut Ardian, salah satu sekolah rintisan berstandar internasional (SRBI) ini sudah dilakukan upaya pembinaan kesehatan di lingkungan sekolah. Semua ini tidak lepas dari peran aktif pemerintah daerah dalam melakukan pembinaan.

Sekarang ini sekolah SMKN I telah memiliki 1.058 orang siswa dan guru 70 orang yang terdiri dari 27 ruang belajar dengan pola belajar saat ini berperilaku hidup bersih dan sehat.

Dia mengatakan, hal yang paling ditonjolkan sekarang ini dalam penanganan kesehatan anak-anak perempuan yang mendapat masalah setiap bulan.

"Salah satunya penyediaan toilet emergency yang disediakan pembalut wanita. Hal ini yang menjadi penilaian besar dari kementerian pendidikan, dan pengelolaan toliet emergency ini dilakukan OSIS SMKN 1 Muara Teweh" katanya.

Dia mengatakan, penilaian sekolah sehat tingkat nasional ini, diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan melalui beberapa tahapan.

Penilaian ini, katanya, hanya bagi sekolah menengah atas atau sederajat dan ini merupakan lanjutan setelah SMKN-1 Muara Teweh meraih menjuara pertama tingkat Provinsi Kalteng lomba sekolah sehat sebelumnya.

Terkait keberhasilan ini ia menambahkan, sekolah menengah kejuruan negeri I Muara Teweh sekarang ini dengan predikat berbagai upaya pembinaan telah dilakukan semaksimal mungkin.

"Para siswa diberikan penanaman pola hidup sehat, bersih bagi siswa sudah menjadi sasaran mutu dalam managemen ISO 9001:2008 yang diterapkan," ujarnya.

Dia menambahkan pada pelajaran di sekolah, lingkungan sekolah dan penerapan disiplin bagi setiap murid. Namun masalah pelajaran paling diutamakan dalam menghadapi perkembangan zaman.

Untuk merangsang para siswa dan siswi pihak sekolah selalu melaksanakan lomba kebersihan kelas dan lingkungan terutama pada peringatan 17 Agustus dan HUT SMKN 1 Muara Teweh.

"Hal inilah yang diterapkan kepada siswa dan siswi SMKN 1 Muara Teweh sehingga mendapatkan juara II LSS tingkat nasional," kata dia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com