Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Tahun Siswa SD Belajar di Lantai

Kompas.com - 21/10/2012, 23:48 WIB

JAMBI, KOMPAS.com - Puluhan siswa SD Negeri 64/VII Kelurahan Sukasari, Kabupaten Sarolangun, Jambi, sejak dua tahun terakhir terpaksa harus belajar di lantai perpustakaan sekolah, karena kekurangan bangku (mebeler).

Kondisi ini sungguh mengenaskan, padahal SD tersebut terletak di tengah Kota Sarolangun, yang merupakan ibukota kabupaten.

Menurut Kepala Sekolah (Kepsek) SD 64/VII, Neng Rosmadi Minggu, para pelajarnya, khususnya murid kelas IV terpaksa harus belajar di lantai perpustakaan karena sekolah tidak memiliki bangku sekolah, yang memadai dan mencukupi.

"Sudah dua tahun ini. Tak jarang, para siswa terpaksa ada yang membawa meja belajar sendiri dari rumah mereka masing-masing," kata Neng Rosmadi, Minggu (21/10/2012).

Ia juga mengaku telah berusaha meminta bantuan, baik ke Dinas Pendidikan (Disdik) Sarolangun maupun ke pemerintah daerah, namun hingga saat ini upaya yang dilakukan pihak sekolah belum mendapatkan respons.

"SD Negeri 64 ini dibangun sejak tahun 1977 dan masih banyak kekurangan fasilitas belajar, seperti ruang belajar, kursi belajar siswa banyak yang sudah reot sebab kursi kayu dibuat sejak tahun 1977," ujarnya.

Hingga saat ini, kursi untuk para siswa belum pernah ada pergantian, bahkan lantai sekolah pun sudah mulai hancur. Hal ini terlihat dari lantai sekolah yang telah berlubang-lubang dan pecah-pecah.

Guna memenuhi minat belajar para siswa, pihak sekolah terpaksa berinisiatif menggunakan ruang perpustakaan untuk dijadikan lokasi belajar.

"Dengan terpaksa siswa kelas IV B harus belajar di lantai perpustakaan. Kami berharap mendapatkan perbaikan lantai dan pengadaan kursi bagi para pelajar," harapnya.

Ia mengaku sekolahnya sudah banyak mendulang prestasi, sayangnya, ukiran prestasi SD Negeri 64 seperti tak berbekas dan tak mendapatkan imbal balik berupa peningkatan fasilitas belajar bagi para siswa.

Neng juga kerap menerima keluhan dari para siswa yang mengeluhkan sakit pinggang dikarenakan terlalu lama belajar di lantai menggunakan meja kecil.

Menanggapi kondisi ini, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sarolangun Lukman, mengakui masih banyak sekolah di Sarolangun yang memerlukan bantuan dan peningakatan fasilitas belajar.

Saat disinggung soal kondisi SD Negeri 64, Lukman tidak memberikan jawaban pasti dan hanya berjanji akan berupaya untuk bisa memenuhi kekurangan sekolah yang ada.

"Memang sekolah kita masih banyak yang kekurangan mebeler, namun kita akan berupaya untuk bisa membantu sekolah yang kekurangan bangku sekolah tersebut," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com