Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Unej dan UPM Jalin Kerja Sama Internasional

Kompas.com - 11/12/2012, 15:54 WIB

JEMBER, KOMPAS.com — Fakultas Pertanian Universitas Jember (Unej), Jawa Timur, menjalin kerja sama dengan Universiti Putra Malaysia untuk mengembangkan dan memperkuat kerja sama internasional di bidang pertanian.

Penandatanganan naskah kerja sama (MoU) tersebut diselenggarakan di kampus Universiti Putra Malaysia (UPM) Serdang, Selangor, oleh Dekan Fakultas Pertanian Dr Ir Jani Januar, MT, dan Vice Chancellor UPM Hon Dato’ Ir Dr Radin Umar Radin Sohadi yang disaksikan langsung oleh Rektor Unej, Drs Moh Hasan, MSc, PhD.

Dekan Fakultas Pertanian Unej Jani Januar, Selasa, mengatakan, kerja sama Fakultas Pertanian Unej dengan Universiti Putra Malaysia sudah dimulai sejak tahun 2009 dan kerja sama tersebut terus ditingkatkan setiap tahunnya.

"Kami sengaja menjalin kerja sama dengan UPM karena universitas yang berada di Serdang-Selangor itu merupakan perguruan tinggi yang khusus mempelajari bidang ilmu pertanian seperti Institut Pertanian Bogor di Indonesia," tuturnya, Selasa (11/12/2012).

Salah satu bentuk kerja sama yang sudah diwujudkan antara lain pelaksanaan seminar internasional bertajuk "International Conference on Agribusiness Marketing" yang digelar di Universitas Jember pada Juni 2012.

"Kerja sama kali ini meliputi pertukaran dosen, pertukaran mahasiswa strata satu dan pascasarjana, kerja sama pelatihan, serta kerja sama dalam riset," paparnya.

Dalam kesempatan penandatanganan naskah kerja sama di Universiti Putra Malaysia itu, lanjut dia, digelar pula acara peluncuran buku yang disusun oleh pakar pertanian dari kedua perguruan tinggi berjudul "Greening Agribusiness: Malaysian and Indonesian Experience".

Rektor Universitas Jember Moh Hasan berharap kerja sama antara Fakultas Pertanian Unej dan UPM akan berjalan dengan baik sehingga dapat mewujudkan visi Unej, yakni menjadi universitas unggul dalam pengembangan sains, teknologi dan seni berwawasan lingkungan, bisnis, dan pertanian industrial.

Fakultas Pertanian (Unej) juga pernah menjajaki kerja sama dengan College of Ecology and Environmental, Kyungpook National University (KNU), Korea Selatan (Korsel).

Selain Fakultas Pertanian Unej, Fakultas Teknologi Pertanian (FTP) Unej juga menjalin kerja sama dengan sebuah Universitas di Thailand, yakni Rajamangala University of Technology Thanyaburi (RMUTT) dan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Unej menjalin kerja sama dengan asosiasi sekolah bertaraf internasional Thailand.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com