Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Jakarta, 405.845 Siswa Siap Ikuti UN 2013

Kompas.com - 12/02/2013, 18:39 WIB
Riana Afifah

Penulis

DEPOK, KOMPAS.com - Ujian Nasional (UN) 2013 khusus untuk wilayah DKI Jakarta akan diikuti oleh 405.845 siswa dari berbagai jenjang. Dengan jumlah ini, DKI Jakarta tetap optimis bisa memperoleh tingkat kelulusan yang baik seperti tahun lalu bahkan harapannya akan meningkat.

Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Taufik Yudhi Mulyanto, mengatakan bahwa munculnya 20 variasi soal pada UN 2013 ini diperkirakan dapat dihadapi dengan baik oleh para peserta UN di DKI Jakarta. Ia juga berpesan bahwa variasi soal ini tidak main-main sehingga anak-anak harus lebih serius dan mengedepankan kejujuran.

"Setelah diberi pemahaman, siswa mengerti bahwa 20 variasi soal itu rumit. Jadi jangan coba-coba," kata Taufik saat Rembuk Nasional Pendidikan dan Kebudayaan 2013 di Pusat Pengembangan Tenaga Pendidikan, Depok, Selasa (12/2/2013).

Berdasarkan data dari Dinas Pendidikan DKI Jakarta,  peserta ujian untuk jenjang SMA/SMK/MA/SMALB tercatat sebanyak 122.041 anak. Kemudian untuk jenjang SMP/MTs/SMPLB diikuti oleh 130.156 anak. Sementara untuk jenjang SD/MI/SDLB, jumlah pesertanya tercatat 153.648 anak.

Jadwal UN 2013 tentunya sama seperti dengan jadwal nasional yaitu untuk jenjang menengah atas, UN digelar pada 15-18 April mendatang. Kemudian untuk SMK, UN akan dilakukan pada 15-17 April. Sementara untuk jenjang SMP, UN dilaksanakan pada 22-25 April. Selanjutnya untuk jenjang SD, ujiannya akan diselenggarakan pada 6-8 Mei.

"Jadwalnya mulai dari 15 April. Yang pasti isu bocoran soal dan kecurangan akan diminimalisir dengan pengawasan yang ketat," tandasnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com