Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kota Jambi Berharap, Kelulusan UN Bisa 100 Persen

Kompas.com - 15/03/2013, 19:02 WIB

JAMBI, KOMPAS.com - Kepala Dinas Pendidikan Kota Jambi, Rifai, Jumat berharap tingkat kelulusan siswa pada pelaksanaan Ujian Nasional 2013, dapat mencapai 100 persen. "Harapan kita untuk UN 2013 ini, kelulusan siswa bisa 100 persen," kata Rifai di Jambi, Jumat (15/3/2013).

Untuk mencapai itu, berbagai persiapan telah dilakukan. Salah satunya, kata Rifa’i, dengan melakukan try out ke sekolah-sekolah. "Sekolah sudah mempersiapkan segala sesuatunya," ujarnya.

Sementara untuk persiapan dinas secara umum dalam UN kali ini telah mencapai 99 persen. Menurut dia, berbagai persiapan untuk menghadapi kegiatan tersebut sudah dilakukan, seperti pembentukan pengawas dan panitia pelaksana UN dari diknas termasuk sekolah-sekolah yang akan melaksanakan ujian itu. "Segala persiapan sudah dilakukan, sudah mencapai 99 persen," kata Rifai.

Ditanyakan mengenai nilai standar kelulusan UN pada tahun 2013 ini, Rifai mengaku belum mengetahuinya. Namun ia berharap nilai standar kelulusan tetap sama dengan tahun 2012 lalu, yakni 6,5. "Nilai standar kelulusan belum ada. Mudah-mudahan sama dengan tahun lalu," tukasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com