Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polda Metro Amankan Sekolah Saat UN Berlangsung

Kompas.com - 12/04/2013, 19:52 WIB
Alsadad Rudi,
Norma Gesita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com — Menjelang Ujian Nasional pekan depan, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan berkoordinasi dengan kepolisian untuk melakukan pengawalan dan pengamanan di sekolah saat UN berlangsung. Polisi akan mengawal proses distribusi soal UN ke sekolah-sekolah.

Kepala Bidang Humas Kepolisian Daerah Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto mengatakan, polisi akan mengawal distribusi soal-soal UN mulai dari tempat penyimpanan soal tersebut sampai dikirimkan ke sekolah. Selain pengawalan, polisi juga melakukan pengamanan terhadap soal-soal UN tersebut.

"Dalam koordinasinya nanti akan dilakukan pengawalan soal-soal, baik di tempat di mana disimpan maupun pengamanannya," kata Rikwanto di Mapolda Metro Jaya, Jumat (12/4/2013).

Ia mengatakan, jumlah personel yang dikerahkan bergantung pada setiap sekolah. Semua akan disesuaikan dengan jumlah sekolah yang ada di sekitar polres atau polsek. "Ada yang minta pengamanan lebih. Ada yang cukup satu saja," ujar Rikwanto. Polisi masih membuka kesempatan bagi sekolah-sekolah yang meminta pengawalan atau pengamanan.

Secara terpisah, Kepala Bagian Operasional Polres Metro Jakarta Selatan Ajun Komisaris Besar Yossie Prihambodo mengatakan, proses pengamanan akan diserahkan kepada polsek-polsek di lingkungan Jakarta Selatan. "Pasukan kami siaga untuk mengawal distribusi soal-soal itu. Kami menempatkan sejumlah personel pada saat pendistribusian," kata Yossie kepada wartawan, Jumat siang.

Untuk distribusi soal itu, Polrestro Jakarta Selatan mempersiapkan pengamanan pada Sabtu. Pada saat pelaksanaan UN, petugas polisi hanya akan melakukan patroli di luar area sekolah, sedangkan di dalam kelas hanya ada petugas pengawas internal. Hal itu dilakukan agar siswa tidak merasa takut akan keberadaan polisi.

Kepala Subbagian Humas Polrestro Jakarta Selatan Komisaris Aswin mengatakan, proses distribusi akan dimulai pukul 05.00 di tujuh rayon tempat pelaksanaan UN. Untuk wilayah Jakarta Selatan, ada beberapa sekolah yang menjadi tujuan pendistribusian soal, yaitu Rayon 4 Jaksel 1 di SMK Negeri 6, Rayon 4 Jaksel 2 di SMK Negeri 47, Rayon 9 di SMA Negeri 47, Rayon 10 di SMA Negeri 70, Rayon 11 di SMA Negeri 3, Rayon 12 di SMA Negeri 28, dan Rayon 18 Jaksel 2 di MAN 4. "Setiap rayon akan diamankan oleh dua personel," kata Aswin.

UN untuk SMA/MA akan diadakan pada 15-18 April 2013. Untuk SMK/SMALB, UN diadakan pada 15-17 April 2013 dan untuk SMP/MTs/SMPLB akan diadakan pada 15-18 April 2013. Adapun UN tingkat SD/MI akan diadakan pada 6-8 Mei 2013.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com