Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anggaran Kurikulum Masih Bermasalah

Kompas.com - 16/05/2013, 18:28 WIB
Ester Lince Napitupulu

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com —  Pemerintah boleh optimistis soal pelaksanaan Kurikulum 2013 pada Juli nanti.

Namun, penerapan implementasi kurikulum baru ini bisa jadi terganjal akibat anggaran Kurikulum 2013 yang belum disetujui Komisi X DPR.

Ferdiansyah, anggota Panitia Kerja (Panja) Kurikulum 2013 Komisi X DPR, di Jakarta, Kamis (16/5/2013), mengatakan, anggaran untuk implementasi Kurikulum 2013 belum disetujui Komisi X DPR.

Sebab, Panja Kurikulum 2013 belum membuat rekomendasi ke komisi terkait keinginan pemerintah menerapkan kurikulum pengganti Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) pada Juli nanti.

Menurut Ferdiansyah, sampai saat ini Panja Kurikulum Komisi X belum menerima surat Badan Pengawasan Keuangan Pembangunan (BPKP) dari Kemdikbud yang diminta DPR terkait kebijakan dan penggunaan anggaran untuk Kurikulum 2013. 

"Kemdikbud cuma menyebutkan ada surat BPKP. Tetapi lampiran surat itu tidak diberikan dalam bahan-bahan yang disampaikan ke Panja Kurikulum," ujar Ferdiansyah.

Menurut Ferdiansyah, pembahasan Panja Komisi X ini bukan soal menolak atau menerima kurikulum.

Panja Kurikulum ingin memastikan penerpan kurikulum baru siap, tidak mendadak, atau asal-asalan. Sebab, dalam beberapa tahun terakhir, perubahan kurikulum mulai dari Kurikulum Berbasis Kompetensi (KBK) dan KTSP tidak berumur panjang. 

"Wajar kalau kami tidak begitu saja menyetujui anggaran kurikulum. Sampai saat ini memang belum disetujui. Seharusnya ini jadi cambuk buat Mendikbud dan jajarannya untuk serius saat merencanakan perubahan kurikulum," kata Ferdiansyah.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com