Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

145 Siswa Indonesia di Luar Negeri Juga Ikut UN

Kompas.com - 13/04/2014, 20:36 WIB
Fitri Prawitasari

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com
- Selain di Indonesia, Ujian Nasional juga diselenggarakan oleh sekolah-sekolah Indonesia yang berada di luar negeri. Adapun teknis pelaksanaan, tak berbeda halnya dengan penyelenggaraan UN di Indonesia.

"Pelaksanaan ujiannya seperti di sini (Indonesia), kemudian naskah soal juga disiapkan dari sini," kata Pelaksana Tugas Kepala Puspendik Kemendikbud, Nizam, Minggu (13/4/2014).

Dia memaparkan, siswa Indonesia yang tinggal di luar negeri tercatat sebanyak 145 peserta SMA dan 590 peserta SMP yang tersebar di sekitar 15 negara.

Negara-negara tersebut adalah Singapura, Malaysia, Brunei Darussalam, Thailand, Jepang, Myanmar, Filipina, Mesir, Arab Saudi, Suriah, Belanda, Pakistan, Turki, dan Korea.

"Pengiriman naskah soal telah dilakukan sejak sebulan sebelumnya, berkoordinasi dengan Kementerian Luar Negeri, serta sekolah Indonesia di luar negeri. Saat ini naskah telah sampai di sekolah masing-masing," imbuh Nizam.

Penyelenggaraan UN dilaksanakan sesuai dengan waktu setempat di negara tersebut. Tentunya, sambung Nizam, naskah soal yang dikirimkan bagi siswa di luar negeri berbeda dengan naskah bagi siswa di Indonesia. "Namun bobot dan varian soal yang diberikan standarnya sama," lanjutnya.

Setelah pelaksanaan UN selesai, hasilnya dikirimkan kembali di Indonesia untuk dilakukan pelaporan dan evaluasi di dinas pendidikan terkait

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com