Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Riset Jangan Terabaikan

Kompas.com - 23/10/2014, 13:44 WIB

KOMPAS.com - Baik di bidang pendidikan maupun di berbagai bidang lainnya, termasuk industri, riset jangan terabaikan. Hasil riset mampu menunjukkan kiat menghadapi tantangan di masa mendatang.

Riset pasar termutakhir pada Januari 2014, seturut catatan tiga lembaga yakni Asosiasi Ecommerce Indonesia (idEA), Google Indonesia, dan TNS (Taylor Nelson Sofres), menunjukkan konsumen Indonesia menunjukkan nilai pasar e-commerce alias perdagangan melalui dunia maya mencapai Rp 94,5 triliun, setahun silam. Angka itu, pada tiga tahun ke depan bakal melonjak tiga kali lipat menyentuh Rp 295 triliun.

Riset berikutnya, sebagaimana informasi terlampir pada Kamis (22/10/2014) menunjukkan, ada kesan menarik dari konsumen Indonesia. Nielsen, pada September 2014, menunjukkan konsumen Indonesia mulai menyukai belanja melalui dunia maya (online) untuk barang dan jasa. Pertumbuhan konsumen kategori ini memang sejalan dengan pertumbuhan kepemilikan perangkat telekomunikasi bergerak terkoneksi.  

Pada September 2014 pula, lembaga comScore yang menaruh perhatian pada analisis media digital, seturut catatan pengamat digital Nukman Luthfie juga merilis hasil riset terkininya. Lembaga itu mengatakan dua situs jual beli yakni Berniaga.com dan olx.co.id menjadi yang terbaik di Indonesia.

Secara rinci hasil riset itu menunjukkan sepanjang Juli 2014, ada 4,469 juta pengunjung unik yang tandang ke Berniaga.com. Menyusul berikutnya adalah 4,002 juta pengunjung unik di olx.co.id, 2,722 juta pengunjung unik di Lazada.co.id, dan 1,231 juta pengunjung unik di Zalora.co.id . Total jumlah pengunjung unik di situs jual-beli pada Juli 2014 ada 21,769 juta.

Dengan data itu, Berniaga.com meraup 20,5 persen dari total jumlah pengunjung unik. Mengekor di belakangnya adalah olx.co.id (18,4 persen), Lazada.co.id (12.5 persen), dan Zalora.co.id (5,7 persen).

Nukman menjelaskan bahwa penghitungan data comScore lebih akurat karena lembaga itu menggunakan penghitungan pengunjung unik (unique visitors) berpusat pada orang, sebagai negasi dari penghitungan browser unik berbasis cookie yang digunakan oleh sebagian besar layanan analisis web. Pengunjung unik comScore mengacu pada jumlah individu yang berbeda yang mengunjungi isi dari sebuah situs web, selama periode pelaporan yang dipilih. Pengunjung unik dihitung hanya sekali walaupun yang bersangkutan mengunjungi situs tersebut berkali-kali.

Pada Juli 2014, 6,677 juta pengunjung unik mengunjungi situs iklan baris (classifieds). Penghitungan ini berasal dari data yang didasarkan pada pengunjung berusia 6
tahun ke atas. Berniaga.com berhasil mendapatkan setidaknya 66,93 persen dari total pengunjung unik situs iklan baris. Dalam hal frekuensi, Berniaga.com mampu mendapatkan 10,8 juta kunjungan yang diterjemahkan menjadi rata-rata 2,4 kali kunjungan per pengunjung.

Sejatinya, ada banyak pemain dalam industri e-commerce di Indonesia yang dapat dikategorikan menurut kategori bisnis seperti forum online dan situs iklan baris (classifieds), situs bisnis untuk konsumen (B2C), marketplace konsumen untuk konsumen (C2C), dan sebagainya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com