Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tim Debat Indonesia Raih Posisi 28 Dunia dalam WSDC 2018 Kroasia

Kompas.com - 29/07/2018, 14:40 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

KOMPAS.com - Tim Debat Indonesia berhasil meraih posisi 28 besar dunia dalam ajang World School Debating Championship (WSDC) atau kejuaraan debat (bahasa Inggris) tingkat dunia tahun 2018 di Zagreb, Kroasia, tanggal 17 -27 Juli 2018. 

Tim Indonesia diwakili oleh Muhammad Zufar Farhan Zuhdi (Kelas XII, SMAN 8 Yogyakarta), Kelly Laurecia (Kelas XI, SMAK 1 Penabur Jakarta), Evelyn Mulyono (Kelas XII, SMAK Immanuel Pontianak), Cassia Tandiono (Kelas X SPH Kemang Village), dan Swanny Wijaya (Kelas XI SMA Sutomo 1 Medan). 

1. Urutan 4 EFL

Para peserta tiba kembali ke Tanah Air, Sabtu (28/7) pukul 15.45 WIB, dan disambut langsung oleh Kasubdit Peserta Didik, Direktorat Pembinaan SMA, Suharlan dengan pengalungan bunga.

Selama perdebatan, tim Indonesia berhasil mengumpulkan 4 poin kemenangan dan 12 ballots juri. Hasil ini lebih baik dibandingkan dengan tahun lalu (2 poin, 10 juri).

Baca juga: Jurnalis Kompas.com Raih Juara Kontes Infografis pada Workshop Visualisasi

Dengan system power pairing baru diterapkan di WSDC tahun ini, tim Indonesia berhasil menempati posisisi 28 besar dunia. Secara tim, Indonesia berada di urutan ke 4 EFL (English as a Foreign Language) category  atau kategori negara dengan bahasa Inggris sebagai bahasa asing.

2. Bersaing ketat dengan Malaysia

Tim Indonesia berhadapan dengan New Zealand, Argentina, Slovenia, Armenia, Bosnia, Malaysia, Lutvia, dan Philipina.

Menurut Muhammad Zufar Farhan Zuhdi, yang merupakan satu-satunya siswa pria dari Indonesia, lawan dirasa cukup alot dihadapi adalah Malaysia. Mengangkat topik tentang penggunaan teknologi robot dalam kegiatan militer sempat membuat perdebatan seru dan menegangkan.

Kendala utama yang paling dirasa secara teknis memang tidak ada. Tapi kesiapan mental dan modal bahasa memang sangat mempengaruhi. .

Dalam ajang ini, tim Indonesia harus bersaing dengan 66 negara, (60 peserta, 6 pengamat) dan berhasil melewati 8 babak penyisihan. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com