"Harian Kompas" Raih Penghargaan Bulan Bahasa dan Sastra Kemendikbud 2019

Kompas.com - 29/10/2019, 16:58 WIB
Erwin Hutapea,
Yohanes Enggar Harususilo

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Badan Pengembangan Bahasa dan Perbukuan yang berada di bawah naungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menyelenggarakan kembali Bulan Bahasa dan Sastra yang telah digelar sejak 1989.

Perhelatan ini terdiri dari berbagai kegiatan kebahasaan dan kesastraan, baik di pusat maupun di daerah, dengan melibatkan banyak pihak dalam dunia pendidikan, individu dan komunitas pemerhati bahasa dan sastra, lembaga, serta masyarakat umum.

Bulan Bahasa dan Sastra 2019 mengangkat tema “Maju Bahasa dan Sastra, Maju Indonesia”. Tema itu diambil sebagai simbol optimisme bangsa yang akan maju dengan salah satu unsur pendukungnya adalah bahasa dan sastra.

“Puncak acara ini diharapkan mengingatkan bahwa kita mempunyai simbol negara yang hebat, yang dapat menyatukan bangsa Indonesia dari Sabang sampai Merauke, yaitu bahasa Indonesia sebagai bahasa negara,” ujar Kepala Badan Pengembangan Bahasa dan Perbukuan Dadang Sunendar dalam puncak peringatan Bulan Bahasa dan Sastra 2019 di Jakarta, Senin (28/10/2019).

Baca juga: Saat Jusuf Kalla Terima Cenderamata dari Kompas Berisi Artikel yang Berkesan

Dia menambahkan, ada berbagai kegiatan yang diselenggarakan dalam Bulan Bahasa dan Sastra 2019, bentuknya antara lain perlombaan, perayaan, dan seminar yang berlanngsung di tingkat pusat dan daerah.

“Mungkin lebih dari 100 kegiatan dan hari ini kita bersama-sama mengikuti puncak acaranya. Kami menyerahkan berbagai penghargaan, mulai dari media massa, juara mendongeng untuk disabilitas netra, juga peluncuran buku-buku sastra,” imbuh Dadang.

Berikut ini sejumlah penghargaan yang diberikan dalam puncak peringatan Bulan Bahasa dan Sastra 2019:

Kategori “Penggunaan Bahasa Indonesia di Media Massa Cetak Berdedikasi”:

1. Kompas (DKI Jakarta)

2. Koran Tempo (DKI Jakarta)

3. Media Indonesia (DKI Jakarta)

Kategori “Penggunaan Bahasa Indonesia di Media Massa Cetak”:

1. Republika (DKI Jakarta)

2. Tribun Jabar (Jawa Barat)

3. Bisnis Indonesia (DKI Jakarta)

4. Koran Jakarta (DKI Jakarta)

5. Pikiran Rakyat (Jawa Barat)

Halaman Berikutnya
Halaman:


komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau