Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
RILIS BIZ

Dukung Misi Sosial, Himpunan Alumni Sekolah Bisnis IPB Gelar Turnamen Golf Amal

Kompas.com - 26/02/2024, 11:58 WIB
Yakob Arfin Tyas Sasongko,
Sri Noviyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Himpunan Alumni Sekolah Bisnis IPB (HA SB-IPB) gelar turnamen amal “Charity Golf Tournament” di Klub Golf Bogor Raya, Bogor, Jawa Barat (Jabar), Minggu, (25/2/2024).

Mengusung tema bertajuk “Charity, Connectivity, and Collaboration”, kompetisi golf amal tersebut bertujuan untuk menghimpun dana dari para alumnus Sekolah Bisnis IPB, donatur, serta sponsor guna mendukung misi sosial HA SB IPB.

Turnamen golf tersebut sekaligus menjadi ajang silaturahmi, berjejaring, serta kolaborasi antaralumnus, mitra, dan stakeholder.

Ketua Umum HA SB IPB Irvandi Gustari mengatakan, Charity Golf Tournament merupakan salah satu perwujudan visi dan misi pihaknya dalam bidang community empowerment atau pemberdayaan komunitas.

Baca juga: 5 Jurusan Perikanan dan Ilmu Kelautan IPB dan Biaya Kuliahnya

“Selain itu, sebagai wujud corporate partnerships atau kemitraan korporasi dan connectivity enablement atau membangun sinergi melalui jejaring,” ujar Irvandi dalam rilis pers yang diterima Kompas.com, Senin (26/2/2024).

Didampingi Irvandi, Rektor IPB University Arif Satria membuka gelaran Charity Golf Tournament.

Pada kesempatan tersebut, HA SB IPB juga meluncurkan badan otonom berupa yayasan sosial Yayasan Bina Ilmu dan Prestasi (YASBI).

“YASBI merupakan salah satu bentuk upaya HA SB-IPB agar program-program sosial dapat dilaksanakan dengan lebih fokus dan intens,” kata Irvandi.

Baca juga: Cek Biaya Kuliah UKT Per Semester di IPB

Dengan motto “Bersama Peduli Bangkit Memberi”, sejumlah program kerja yang bakal dijalankan YASBI, antara lain bantuan pembiayaan bagi mahasiswa yang mengalami kesulitan finansial, program beasiswa bagi mahasiswa berprestasi, serta pelatihan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).

Selain itu, ada pula program bantuan untuk korban bencana, pengobatan gratis, kerja sama customer to customer (C2C), business to business (B2B) untuk CSR, serta program lain yang berorientasi sosial.

Selain YASBI, lanjut Irvandi, ada pula dua badan otonom laim yang juga diresmikan pada acara tersebut, yaitu PT Danadyaksa Cipta Karsa dan PT Haesbeipebe Agro Sentosa.

Keberadaan HA SB IPB diharapakan menjadi wadah unggulan yang menjadi rujukan, sekaligus penyelenggara peningkatan potensi alumni secara berkesinambungan.
Dok. HA SB IPB Keberadaan HA SB IPB diharapakan menjadi wadah unggulan yang menjadi rujukan, sekaligus penyelenggara peningkatan potensi alumni secara berkesinambungan.

“Kedua badan usaha tersebut merupakan wadah inkubasi bisnis bagi para alumnus serta mahasiswa Sekolah Bisnis IPB. Wadah ini sekaligus menjadi sumber penggerak kemandirian HA SB-IPB dalam menjalankan program-program untuk mewujudkan visi misi HA SB-IPB,” paparnya.

Baca juga: Mahasiswa IPB Olah Minyak Jelantah Jadi Lilin Aromaterapi

Irvandi menegaskan, HA SB IPB konsisten mewujudkan visi untuk menjadikan organisasi ini sebagai organisasi kebanggaan alumnus dan almamater yang berperan sebagai pengabdi masyarakat.

Keberadaan HA SB IPB pun diharapakan menjadi wadah unggulan yang menjadi rujukan, sekaligus penyelenggara peningkatan potensi alumni secara berkesinambungan.

“HA SB IPB juga diharapkan dapat mewujudkan sinergi antaraalumnus dan almamater, serta membangun kemitraan dengan berbagai pihak dalam berbagai bentuk program serta kegiatan yang memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat,” jelasnya.

Untuk diketahui, HA SB IPB merupakan wadah bagi para alumnus Sekolah Bisnis IPB untuk memperkuat hubungan antara para alumnus, serta kontribusi nyata melalui program-program yang bermanfaat bagi almamater, para alumnus, calon alumnus, dan masyarakat luas.

Baca juga: IPB University Berencana Buka Kampus di Malaysia

Adapun HA SB-IPB didirikan pada 2016 beranggotakan 5.000 alumnus, mencakup lulusan program S1, S2 dan S3 yang tersebar di seluruh Indonesia berkiprah di berbagai instansi serta berbagai profesi.

Sejumlah tokoh kenamaan alumnus SB IPB, di antaranya Kepala Staf Angkatan (AL) 2014-2018 Dr Laksamana TNI (Purn) Ade Supandi, Kepala Badan Keamanan Laut RI sekaligus mantan Rektor Universitas Pertahanan Dr Laksdya TNI (Purn) Desi Mamahit, serta Sekretaris Jenderal Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Indra Iskandar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com