Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BPK Perwakilan Jabar Audit Dana BOS

Kompas.com - 08/09/2008, 19:24 WIB

BANDUNG, SENIN - Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) Perwakilan Jawa Barat melakukan audit terhadap pengelolaan dana pendidikan di Jabar yang berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) tahun anggaran 2008, Senin (8/9) di kantor Dinas Pendidikan Provinsi Jabar.

Pemeriksaan yang baru pertama kalinya dilakukan BPK perwakilan ini meliputi dana dekonsentrasi serta bantuan operasional sekolah (BOS). Hadir sedikitnya empat auditor BPK Perwakilan Jabar dan dua pejabat lainnya dari Disdik Provinsi Jabar, yaitu Kepala Bagian Tata Usaha Disdik Jabar Ismail M.Z dan Manajer BOS Disdik Jabar Nandang Djunaedi.

Para auditor BPK ini tidak bersedia berkomentar, baik tentang materi maupun mekanisme audit tersebut. Namun, menurut Ismail M.Z, pemeriksaan anggaran, khususnya BOS, adalah hal yang rutin dilakukan dari instansi lainnya.(JON)  

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com