Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Jadi Pusat Pelatihan Guru se-ASEAN

Kompas.com - 13/07/2009, 20:57 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Indonesia ikut berperan dalam upaya peningkatan mutu pendidik dan tenaga kependidikan di kawasan Asia Tenggara lewat pendirian pusat regional SEAMEO di bidang Matematika, Bahasa, dan Sains. Selain menawarkan pendidikan dan pelatihan bagi pendidik dan tenaga kependidikan Indonesia dan negara-negara ASEAN, juga dilakukan penelitian dan pengembangan, diseminasi informasi aktual, analisis kebijakan, dan evaluasi.

Peluncuran pusat pelatihan yang dinamakan South East Asia Ministry of Education (SEAMEO) Regional Center for Quality Improvement of Teachers and Education Personenel (QITEP) in Science, Mathematics, and Languages di Indonesia itu dilakukan di Jakarta, Senin (13/7) oleh Menteri Pendidikan Nasional Bambang Sudibyo. Hadir pula sejumlah perwakilan SEAMEO dari negara-negara ASEAN.

SEAMEO merupakan organisasi menteri pendidikan ASEAN yang secara aklamasi telah menyetujui pendirian tiga pusat pelatihan guru yang berada di Indonesia. Di Asia Tenggara saat ini tercatat 5.027.305 guru dan 342 ribu kepala sekolah.

Menurut Bambang, program-program yang dilaksanakan di tiga pusat pelatihan guru itu berdasarkan kebutuhan pasar Asia Tenggara hingga lima tahun ke depan. "Bagi Indonesia, ini kesempatan untuk mengembangkan kelembagaan dan diklat bertaraf internasional," kata Bambang.

Persiapan untuk meluncurkan ketiga pusat diklat bertaraf internasional itu membutuhkan waktu dua tahun. Hingga saat ini ada 16 SEAMEO QITEP.

Ada lima jenis program dan kegiatan yang dilakukan untuk meningkatkan mutu guru dan kepala sekolah yakni lewat analisis kebutuhan pelatihan; penguatan kapasistas bidang sumber daya manusia, fasilitas, dan sistem manajemen; training dan pendidikan internal, penelitian, serta pengawasan dan evaluasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau