Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sudah Tahu Ada Sekolah Siaga Bencana?

Kompas.com - 14/09/2009, 18:51 WIB

BANDA ACEH, KOMPAS.com - UNESCO bekerja sama dengan LIPI merintis Sekolah Siaga Bencana (SSB) di Provinsi Aceh guna meningkatkan keterampilan masyarakat dalam menghadapi bencana secara dini.

Juru bicara LIPI Irina Rafliana di Banda Aceh, Senin (14/9) mengatakan, LIPI mendukung hadirnya SSB melalui program pendidikan kebencanaan berbasis ilmu pengetahuan, yaitu "Community Preparedness" dan Pusat Penelitian Tsunami dan Mitigasi Bencana (TDMRC). Sebelum diselenggarakannya SSB, LIPI juga mengadakan pelatihan yang diikuti oleh staf TDMRC dan mahasiswa relawan dari Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) Banda Aceh.

Irina menuturkan, pelatihan yang diberikan berupa peningkatan kemampuan TDMRC untuk melakukan kajian kesiapsiagaan sekolah, masyarakat, serta aparat dengan menggunakan alat ukur yang telah dikembangkan oleh UNESCO dan LIPI pada 2006 lalu. Para peserta akan menguji langsung kemampuannya dengan terjun di tiga sekolah yang akan dirintis sebagai sekolah percontohan siaga bencana, yaitu di SD Negeri 2, SMP Negeri 1, serta SMA Negeri 1 Banda Aceh.

"Kegiatan ini bertujuan membangun kapasitas sekolah untuk merintis sekolah siaga bencana yang akan melibatkan seluruh komponen sekolah," katanya.

Di bawah supervisi tim LIPI dan UNESCO, mereka akan melakukan kegiatan Training of Teacher (TOT) dan SSB masing-masing selama dua hari, yaitu pada 14 -17 September 2009.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com