Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bahasa, Kecakapan "Real" di Sekolah Alam

Kompas.com - 12/03/2011, 15:41 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Sekolah Alam Indonesia (SAI) kembali menggelar Language Fair, Sabtu (12/3/2011), di SAI, Ciganjur, Jakarta. Acara bertajuk "A Glimpse of the Devine Wisdom, The Entrance to the World", ini dikemas dalam konsep pendidikan bahasa asing dan wawasan luar negeri.

"Pada prinsipnya ini merupakan pembelajaran real yang berguna untuk memberikan wawasan kepada para siswa," papar Ketua Panitia sekaligus Kepala English Department SAI, Khaira Fitmi.

Digelar untuk ketiga kalinya, Language Fair 2011 dimulai sejak kamis (10/3/2011) lalu dengan bermacam kegiatan dan lomba yang berhubungan dengan tema acara. Khaira menambahkan, beberapa siswa di SAI juga telah dilatih kecakapan berbahasa Korea, Perancis, serta Jepang.

"Tak hanya Inggris dan Arab, tetapi beberapa siswa di sini ada yang pandai menggunakan bahasa Korea, Perancis, dan Jepang," ujarnya.

Dalam kesempatan terpisah, kepala Syuro Guru SAI, Hudori AZ, memaparkan tentang kemampuan daya serap siswa yang relatif berbeda. Para staf pengajar mencoba memberikan pemahaman tentang pentingnya bahasa kepada para siswa.

"Terutama bahasa internasional, kita coba terapkan kepada para siswa agar mereka paham dan praktis menggunakan bahasa tersebut. Kecakapan bahasa ini dipraktekkan dalam keseharian, khususnya bahasa Inggris dan Arab ketika berbicara dan pidato," ujar Hudori.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com