Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
PENDIDIKAN

Besok, SSE Jakarta Gelar Diskusi Pendidikan

Kompas.com - 29/06/2012, 15:49 WIB
Ester Lince Napitupulu

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pendidik dan guru adalah dua istilah yang sering dianggap sama. Padahal, dua istilah tersebut pada dasarnya mengandung pengertian yang berbeda. Kata 'pendidik' lebih tepat digunakan saat menunjukkan peran seseorang sebagai mentor, orang yang mendorong, mendukung dan membimbing seseorang. Sementara kata 'guru' digunakan untuk menggambarkan seorang pelatih atau pembimbing akademik.

Hal ini akan dibahas Sampoerna School of Education (SSE) Jakarta dalam diskusi tentang pendidikan, sebagai rangkaian open house SSE Jakarta pada Sabtu (30/06/2012). SSE Jakarta mengundang calon mahasiswa dan masyarakat untuk datang dan menghadiri kegiatan pameran dan unjuk bincang atau talkshow pendidikan.

Unjuk bincang tentang pendidikan tersebut akan mengangkat topik mengenai masa depan karir pendidik. Acara ini untuk mengetahui lebih lanjut mengenai perkembangan profesi dan karir pendidik  di dunia yang penuh perubahan dann perkembangan teknologi yang sangat cepat.

Didirikan pada tahun 2009, sekolah tinggi keguruan dan ilmu pendidikan setara S1 di bawah naungan Putera Sampoerna Foundation ini, selalu mengikuti perkembangan inovasi sistem pembelajaran guna mempersiapkan para calon pendidik Indonesia untuk menghadapi tantangan global.

Rencananya, acara unjung bincang dan open house pendidikan akan dimulai pukul 09.00,  di Auditorium Kampus SSE Jakarta, Mulia Business Park, Building B, Jalan MT Hariyono Kav. 58-60 Jakarta Selatan.

Unjuk bincang akan menghadirkan pembicara, Erwin Puspaningtyas pengajar muda dari Indonesia Mengajar, Konsultan Karir Rene Suhardono, dan Pembantu Dekan Bidang Akademik dan  Kemahasiswaan  SSE Jakarta J Rosalina K.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com