YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Komunitas Pena Indonesia dan Himpunan Mahasiswa Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Yogyakarta meluncurkan tiga buku untuk amal di Panti Asuhan Miftakhul Jannah Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
"Ketiga buku untuk amal itu merupakan program Sedekahpreneur yang dirintis Komunitas Pena Indonesia (Kompeni) Universitas Negeri Yogyakarta (UNY). Keuntungan dari penjualan ketiga buku itu akan digunakan untuk kegiatan sosial," kata Koordinator Kompeni UNY Ary Gunawan di Yogyakarta, Minggu (27/1/2013).
Ia mengatakan tiga buku untuk amal itu berjudul "Flashmologi Kehidupan: Aku dan Mimpi-mimpiku", "Flashmologi Kehidupan: Kisahku Menginspirasi", dan "Antologi Cerpen: Cerita Anak Bumi dalam Dekapan Langit".
"Ketiga buku yang diterbitkan oleh Miftakhul Jannah Publisher Bantul itu telah memiliki International Standard Book Number (ISBN) resmi dari Perpustakaan Nasional," katanya.
Ketua Himpunan Mahasiswa (Hima) Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) UNY Rasyid Zuhdi mengatakan tiga buku untuk amal itu merupakan hasil karya mahasiswa Pendidikan IPA UNY.
"Mahasiswa Pendidikan IPA UNY bekerja sama dengan Kompeni dalam penyusunannya. Kami dari Hima Pendidikan IPA UNY mengapresiasi dan memfasilitasi terbitnya ketiga buku untuk amal tersebut," katanya.
Pimpinan Miftakhul Jannah Publisher Fajar Syamsu mengatakan pihaknya mengapresiasi langkah Kompeni dan Hima Pendidikan IPA UNY tersebut. Kegiatan positif semacam itu, katnaya, harus ditumbuhkembangkan di kalangan mahasiswa dan pemuda Indonesia.
"Kami berharap ketiga buku itu dapat diterima masyarakat dan bermanfaat bagi keluarga besar Miftakhul Jannah khususnya dan masyarakat pada umumnya," katanya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.