Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

7 Tips Memilih SD untuk Anak, Orangtua Wajib Catat

KOMPAS.com - Memilih sekolah dasar atau SD yang tepat untuk anak seringkali membuat orangtua pusing.

Banyak orangtua akhirnya memilih SD yang mahal karena percaya kualitas pendidikannya terjamin bagi anak.

Tetapi sebenarnya, biaya sekolah bukanlah satu-satunya faktor yang perlu dipertimbangkan. Ada beberapa faktor yang harus dipertimbangkan orangtua saat memilih SD.

Dilansir dari laman Inspektorat Jenderal Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek), berikut ini 7 tips memilih SD yang tepat untuk anak. 

1. Perhatikan kebutuhan dan minat anak

Setiap anak memiliki kebutuhan dan minat yang unik. Perhatikan minat dan bakat anak Anda serta kebutuhan pendidikannya. Apakah anak Anda tertarik pada seni, olahraga, sains, atau bidang akademik tertentu?

Cari sekolah yang memiliki program atau kegiatan ekstrakurikuler yang sesuai dengan minat anak Anda.

2. Pertimbangkan kurikulum dan metode pembelajaran

Orangtua bisa mengecek kurikulum yang digunakan sekolah. Termasuk mengenai metode pembelajarannya.

Beberapa sekolah mungkin mengutamakan pendekatan kreatif dan praktis, sementara yang lain lebih fokus pada pendekatan akademik tradisional. Pilihlah sekolah yang sesuai dengan gaya belajar anak Anda.

3. Cek kualitas pengajaran dan guru

Kualitas pengajaran sangat penting dalam menentukan pengalaman belajar anak. Cari tahu tentang kualifikasi guru-guru di sekolah tersebut, pengalaman mengajar mereka, dan bagaimana mereka berinteraksi dengan siswa.

Orangtua dapat mencari informasi ini melalui kunjungan ke sekolah, bertemu dengan guru, atau melalui referensi dari orang tua lain yang memiliki pengalaman dengan sekolah tersebut.

4. Perhatikan lingkungan sekolah

Lingkungan sekolah juga memainkan peran penting dalam perkembangan anak. Orangtua bisa mengecek apakah sekolah tersebut memberikan suasana yang aman, ramah, dan inklusif bagi siswa.

Selain itu, perhatikan juga fasilitas yang tersedia, seperti perpustakaan, laboratorium, area olahraga, dan ruang seni. Fasilitas yang baik dapat meningkatkan pengalaman belajar anak.

6. Evaluasi kualitas akademik dan prestasi sekolah

Meskipun biaya sekolah bukan indikator langsung dari kualitas pendidikan, penting untuk mengevaluasi prestasi akademik sekolah.

Orangtua bisa cek data prestasi sekolah, seperti hasil tes nasional atau prestasi dalam olimpiade sains atau matematika. Informasi ini dapat membantu memperoleh gambaran tentang kualitas pendidikan yang diberikan oleh sekolah.

7. Mengecek kemampuan keuangan

Beberapa sekolah yang terbilang mahal, bisa saja memberikan bantuan keuangan atau beasiswa. Ada juga sekolah yang memberikan opsi pembayaran yang fleksibel. Jangan ragu untuk bertanya dan mencari informasi lebih lanjut.

Itulah informasi bagi orangtua mengenai cara memilih SD bagi anak. Perlu diingat, memilih SD untuk anak bukanlah tentang memilih sekolah yang paling mahal. Utamakan memilih sesuai kebutuhan, minat, dan gaya belajar anak.

https://edukasi.kompas.com/read/2023/10/31/140700771/7-tips-memilih-sd-untuk-anak-orangtua-wajib-catat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke