Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Libur Sekolah, Toko "Game" Panen

Kompas.com - 03/07/2008, 06:56 WIB

JAKARTA, KAMIS - Penjualan playstation dan software permainan komputer meningkat sejak sepekan terakhir. Bermain game menjadi salah satu pilihan untuk mengisi waktu senggang anak-anak dan remaja perkotaan saat liburan sekolah. Karena banyak pembeli, sejumlah pemilik toko rela menambah jam pelayanan.

Untuk mesin (player) yang paling banyak dicari saat ini adalah Playstation (PS) 2 karena harganya lebih terjangkau, mulai dari Rp 1,3 juta per unit, dibandingkan dengan PS 3 yang mencapai Rp 4 juta-Rp 5 jutaan. Sementara software didominasi permainan sepak bola.

Andy Kusnadi, pemilik Super Sonic Games di Lantai 2 Mal Mangga Dua, Rabu (2/7), menuturkan, terjadi peningkatan penjualan hingga 95 persen untuk semua varian, baik mesin, perlengkapan, maupun software. ”Peningkatan permintaan terjadi mulai minggu lalu. Bahkan, kami terpaksa menunda atau tidak melayani pembelian grosir lebih dulu sampai waktunya memungkinkan. Saat ini kami berkonsentrasi melayani konsumen perorangan” katanya.

Andy mengatakan, jika sebelum liburan hanya menjual 15-20 unit PS 2 dalam waktu satu minggu, saat ini ia menjual 35-50 unit. Hal yang sama terjadi pada software permainan komputer seperti XBox 360. Bahkan, ada beberapa software, seperti Elite, yang telah lama habis dan belum ada pasokan barunya.

Meningkatnya permintaan, menurut Andy, salah satunya disebabkan perhatian orangtua terhadap anak. Mereka menginginkan anaknya lebih dekat dengan dunia teknologi, kebetulan saat ini sedang liburan sekolah.

Hal yang sama dialami sejumlah pedagang di Harco Glodok. Jika di Mal Mangga Dua pembelian didominasi mesin dan software baru, di Glodok lebih mengarah pada install software dan perbaikan. Jumlah mereka juga lebih banyak daripada di Mal Mangga Dua.

David, pelayan di toko Master II di Lantai 2 Harco Glodok, menuturkan, pihaknya melayani lebih dari 50 orang dalam sehari. Jumlah ini lebih banyak dibandingkan dengan jumlah pada hari biasa yang mencapai 20-an orang. Mereka tidak saja berasal dari perorangan, tetapi juga pemilik penyewaan. ”Rata-rata mereka datang untuk meng-install software baru. Harganya lumayan murah, Rp 2.000 per software. Biasanya pencinta game bosan dengan software yang lama,” katanya.

Dari sekian banyak tema permainan, lanjut David, yang paling digemari adalah sepak bola. Perhelatan Piala Eropa yang baru saja usai beberapa hari lalu diperkirakan ikut memicu tingginya permintaan software. Harganya naik rata-rata Rp 100.000-Rp 150.000 untuk PS 2.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com