Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gelar Workshop Novel dan Film, Duitnya Buat Beli Tanah

Kompas.com - 27/05/2009, 18:54 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Demi membebaskan tanah seluas 2.873 meter persegi yang konon akan dibeli oleh beberapa pengusaha lokal, Rumah Dunia menggalang dana dengan menggelar kegiatan pembuatan novel dan film.

Menurut Tias Tatanka, salah seorang pengelola Rumah dunia, jika berhasil dibebaskan, tanah yang berlokasi tepat di depan Rumah Dunia tersebut akan dibangun untuk berbagai keperluan pendidikan. Mulai gedung kesenian, toilet umum warga, kios jajanan kampung, ruang pameran, gedung perpustakaan, panggung terbuka, galeri lukisan, serta lapangan basket.

Memang, kata Tias, jumlah dana yang dibutuhkan masih sangat jauh dari kemampuan. Per meter, Rumah Dunia harus membelinya seharga Rp250 ribu rupiah untuk tanah seluas 2.873 meter persegi tersebut.

"Tapi kami tidak mau terus-terusan meminta sumbangan kepada siapapun yang datang karena peduli dengan Rumah Dunia, kami ingin bekerja untuk bisa mendapatkan uang ini dengan cara-cara yang kreatif," tegasnya.

Strategi awalnya, tambah Tias, Rumah Dunia merancang kegiatan berupa pelatihan novel dan fim bertajuk “Writing Camp Rumah Dunia: Bikin Novel dan Film, Yuk!”. Di bawah arahan langsung novelis Gola Gong, kegiatan akan berlangsung tiga hari pada 26 - 28 Juni 2008 di Rumah Dunia, Komplek Hegar Alam 40, Kampung Ciloang, Serang, Banten.

"Belajar dengan metode interaktif serta kemasan seni akan membuat peserta merasa nyaman dan serasa santai di rumah sendiri," ujar Tias kepada Kompas.com, Rabu (27/5).

Menurutnya, pelatihan akan berlangsung spartan selama tiga hari diselingi pentas seni dan ruang berekspresi bagi para peserta. "Sehingga aroma wisatanya terasa kuat dan menghibur," ujarnya.

Selain itu, peserta akan diajak menginap di rumah-rumah penduduk sekitar. "Dengan cara seperti ini peserta akan menemukan lautan ide untuk digarap menjadi ide cerita novel atau film," terangnya. Dia menambahkan, hal itu agar peserta bisa merasakan stimulus langsung berupa interaksi sosial dengan masyarakat.

Digagas oleh Gola Gong, novelis dan penulis skenario terkenal, Rumah Dunia sampai saat ini konsisten sebagai rumah baca bagi masyarakat umum, pelajar dan mahasiswa. Di sisi lain, Rumah Dunia seringkali menjadi pusat belajar jurnalistik, sastra, serta film bagi mereka yang haus akan pendidikan di "luar pagar" sekolah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau