Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wah... Ramai-ramai Gadaikan Laptop

Kompas.com - 12/06/2009, 21:15 WIB

CILEGON, KOMPAS.com- Menjelang tahun ajaran baru, banyak warga Cilegon yang membutuhkan dana cepat menggadaikan komputer jinjing (laptop)-nya ke Pegadaian.

Dalam sehari Perusahaan Umum Pegadaian Cilegon, Banten, menerima tiga nasabah yang meminjam uang dengan jaminan komputer jinjing. "Di tempat penyimpanan sudah banyak laptop milik nasabah yang dijaminkan," kata Kepala Perum Pegadaian Cilegon Ari Kaswinanto kepada ANTARA di Cilegon, Jumat (12/6).

Ia mengatakan, jaminan laptop semakin banyak akhir akhir ini, di mana sebelumnya nasabah di Cilegon lebih banyak meminjam uang dengan jaminan perhiasan berharga. Menurut Ari, meski menjelang tahun ajaran baru, omzet cenderung turun di banding tahun lalu, Untuk tahun ini target Perum Pegadaian Cilegon sebesar Rp58 miliar.

"Bulan Juni 2008 omzet kita mencapai angka Rp 38 miliar, sementara untuk akhir Juni tahun ini kita baru mencapai Rp 17 miliar," kata Ari. 

Ia menambahkan, faktor krisis global merupakan penyebab turunnya daya beli masyarakat, selain itu juga situasi perekonomian di Cilegon sedang lesu. "Nasabah Cilegon rata rata bekerja di sektor swasta, kita bisa lihat bagaimana kondisi industri di Cilegon saat ini dan itu berpengaruh terhadap daya beli," katanya.

Dari data Perum Pegadaian Cilegon, bulan Februari-Maret dana yang disalurkan ke nasabah sebesar Rp 4,5 miliar, dan bulan Mei-April Rp 3,5 miliar. Sementara sampai pertengahan bulan Juni tahun ini dana yang disalurkan sebesar Rp 1,5 miliar. 

"Di Cilegon nasabah meminjam paling kecil Rp 150.000, sementara untuk dana besar bisa mencapai puluhan hingga ratusan juta rupiah," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com