Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persiapan Studi ke Luar Negeri

Kompas.com - 15/10/2009, 09:36 WIB

Oleh Gianti Atmodjo

Akhir-akhir ini minat masyarakat Indonesia untuk belajar ke Singapura dan Malaysia meningkat pesat. Salah satu alasannya adalah biaya yang relatif murah dibandingkan dengan negara lain dan letaknya yang dekat dengan Indonesia.

Setelah mendapatkan informasi dan memilih lembaga pendidikan yang dituju, masih ada sejumlah hal yang perlu disiapkan menjelang studi ke Singapura atau Malaysia.

Apa saja yang perlu disiapkan?

1. Siapkan mental yang cukup karena akan ”berpisah” dengan orangtua dan keluarga.

2. Persiapan bahasa Inggris.

3. Perlengkapan untuk melamar ke sekolah, seperti rapor dan ijazah terakhir.

4. Paspor yang masih berlaku lebih dari enam bulan.

5. Setelah diterima, pastikan bahwa visa pelajar sudah diurus pihak sekolah.

6. Pastikan sudah mendapatkan akomodasi. Hal ini bisa ditanyakan ke sekolah yang dituju, termasuk pilihan tempat tinggal yang tersedia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com