Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Permadi: Century Bagai Matahari Tertutup Kabut

Kompas.com - 28/11/2009, 20:46 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com- Politikus senior Permadi berpendapat, kasus aliran dana Bank Century sebenarnya bagai matahari yang terang benderang, sudah jelas ketika BPK membeberkan hasil investigasinya.

"Bank Century seperti matahari, terang benderang ketika BPK membeberkan hasil investigasinya," kata Permadi saat berorasi di depan gedung KPK dalam acara Panggung Seni Antikorupsi, Sabtu (28/11) malam ini.

Namun, lanjut Permadi, kejelasan kasus Century ini tertutup kabut. Kejelasan ini ditutupi pidato Menteri Keuangan yang menyatakan kasus Century sebagai kasus sistemik. "Sangat jelas Century melanggar hukum, tapi kejelasan ini ditutupi dengan pidato Menteri Keuangan yang menyatakan Century kasus sistemik. Menteri itu jelas membela diri," ujar Permadi.

Permadi juga mengatakan, sekarang keputusan berada di tangan Presiden, apakah akan mengikuti Menteri Keuangan yang berada di bawah Presiden atau audit BPK sebagai lembaga yang setara dengan Presiden. "Olehkarena itu, keputusan ada di tangan presiden apakah mengikuti menterinya atau BPK yang setara dengannya," ujar Permadi.

Hari ini, Aliansi Mahasiswa se-Jakarta menggelar Panggung Seni Antikorupsi di depan gedung KPK yang dihadiri politikus senior Permadi dan diisi pertunjukkan seni seperti nyanyian anak jalanan dan pembacaan puisi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com