Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Kompas" Luncurkan Dua Buku tentang Soedjatmoko

Kompas.com - 11/01/2010, 13:15 WIB

SOLO, KOMPAS.com — Mengenang Dr Soedjatmoko, Penerbit Buku Kompas meluncurkan dua buku tentang Soedjatmoko, Senin (11/1/2010) di Balai Soedjatmoko Solo. Kedua buku tersebut berjudul Menjadi Bangsa Terdidik Menurut Soedjatmoko dan Asia di Mata Soedjatmoko.

Peluncuran buku Soedjatmoko yang diselenggarakan Kompas Gramedia, Penerbit Buku Kompas, dan Balai Soedjatmoko ini dihadiri Ibu Ratmini Soedjatmoko. Pada acara ini, Wakil Pemimpin Umum Harian Kompas St Sularto menyerahkan Kedua buku tersebut kepada Ratmini serta karikatur Soedjatmoko.

Acara dilanjutkan dengan Bedah Buku yang dipandu Bandung Indonesia dengan pembicara Dr Karlina Supeli (STF Driyarkara Jakarta) dan Prof Dr Mochtar Mas'oed (UGM Yogyakarta).

Soedjatmoko adalah sejarah tersendiri bagi para intelektual Indonesia. Kehadirannya dalam ranah intelektual di Indonesia sungguh berbeda dengan para intelektual yang dipamerkan di kampus-kampus.

Buku yang diluncurkan menyerahkan pandangan visioner Soedjatmoko tentang bangsa Indonesia dan pandangannya mengenai ilmu-ilmu sosial, revolusi Indonesia, perdamaian, dan lainnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com