Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

1.340 Siswa Kulon Progo Tak Lulus UN

Kompas.com - 26/04/2010, 14:16 WIB

KULON PROGO, KOMPAS.com — Sebanyak 1.340 siswa sekolah menengah atas dan sederajat di Kabupaten Kulon Progo, Yogyakarta, harus menempuh ujian ulangan karena tidak lulus ujian nasional atau UN.

Berdasarkan data dari Dinas Pendidikan Kabupaten Kulon Progo, hasil kelulusan siswa SMA/MA dan SMK tahun ini mencapai 75,09 persen dari total 5.379 peserta UN.

Dengan hasil itu, tidak ada SMA/MA/SMK di Kulon Progo yang meluluskan 100 persen siswanya dalam UN. Hasil ini merosot tajam dibandingkan dengan tingkat kelulusan tahun lalu yang mencapai 96,51 persen dari total 5.151 peserta UN.

Pengumuman hasil UN di sejumlah sekolah, Senin (26/4/2010) pagi, diwarnai dengan isak tangis siswa yang tidak lulus. Di SMK Ma'arif 2 Wates, misalnya, sejumlah siswa perempuan tampak menangis karena dinyatakan tidak lulus UN. Sejumlah orangtua siswa yang diundang ke sekolah juga turut menangis bersama anaknya. Di sekolah ini, sebanyak 16 dari 22 siswa tidak lulus UN.

Salah satu orangtua siswa, Budi, warga Pengasih, menuturkan, putrinya tidak berhasil lulus UN. Meski ada ujian ulangan, ketidaklulusan itu tetap menjatuhkan semangat putrinya.

"Sekolah sudah tiga tahun kan berat, biaya juga banyak, sekarang katanya tidak lulus, jadi ini bagaimana," tuturnya.

Di SMK Negeri I Pengasih, tiga orang dari 321 siswa juga harus menempuh ujian ulangan. Pengumuman hasil ujian disambut siswa yang lulus dengan sujud syukur di masjid sekolah.

Kepala SMK I Pengasih Rumawal menuturkan, pihaknya tidak mau menyebutkan siswa yang tidak lulus ujian sebelum semua proses UN dan ujian ulangan selesai. Kami mengucapkan selamat kepada semua siswa karena mereka sudah shalat, puasa, dan bekerja keras hingga menyelesaikan UN.

"Namun, ujian utama, ujian susulan, dan ujian ulangan itu satu proses dari UN. Jadi, sebelum semua proses itu selesai, kami tidak akan menyatakan siswa gagal atau lulus," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com