Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siswi SMP Ungguli Bahasa Inggris SBY

Kompas.com - 08/05/2010, 15:51 WIB

KEBUMEN, KOMPAS.com - Fitriyan Dwi Rahayu (14), siswi SMP Negeri 1 Karanganyar, Kabupaten Kebumen, menjadi satu dari lima siswa dengan nilai ujian nasional tertinggi secara nasional.

Fitriyan seperti anak desa kebanyakan dari kampung Jatiluhur, Kecamatan Karanganyar, Kebumen yang jauh dari keramaian kota dan fasilitas pendidikan mewah. Melalui telepon pada Sabtu (8/5/2010), Fitriyan memperoleh ucapan selamat dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang sedang di kediamannya, Puri Cikeas, Bogor.

Dengan didampingi orangtua dan guru, Fitriyan memberitahukan kepada Presiden bahwa nilai rata-rata UN-nya mencapai 9,95, dengan rincian nilai 10 untuk Matematika, IPA, dan Bahasa Indonesia, serta nilai 9,8 untuk Bahasa Inggris.

Presiden pun menyambut suka cita mengetahui tingginya nilai UN yang diperoleh Fitriyan. Bahkan menurut Presiden, kemampuan Bahasa Inggrisnya pun tak setinggi Fitriyan. "Bahasa Inggris 9,8 itu lebih baik dibandingkan Bahasa Inggrisnya Pak SBY," ucap Presiden yang disambut tawa para guru SMA Negeri 1 Karanganyar.

Presiden mengatakan, secara nasional ada lima siswa SMP yang memperoleh nilai tertinggi untuk UN. Tiga siswa SMP dari Bali, satu siswa SMP dari Jawa Timur, dan satu siswa SMP dari Jawa Tengah yang diraih oleh Fitriyan. "Karena Bahasa Inggrisnya baik, mudah-mudahan Fitriyan dapat menjadi tokoh ataupun diplomat," ucap Presiden.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com