Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pendaftaran SNMPTN Diperpanjang hingga 3 Juni

Kompas.com - 02/06/2010, 16:58 WIB

Surabaya, Kompas - Calon peserta seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN) yang belum berhasil mendaftar masih memiliki kesempatan. Sebab, pendaftaran melalui situs www.snmptn.ac.id diperpanjang sampai Kamis (3/6) pukul 18.00.

Menurut panitia lokal SNMPTN Surabaya, Prof Imam Mustofa, calon peserta cenderung mendaftar di hari terakhir. Akibatnya, pada hari terakhir pendaftaran SNMPTN, Senin (31/5), akses jaringan internet sangat lambat dan terjadi pemampatan. Calon peserta yang berhasil mendaftar juga sangat sedikit.

Bahkan dari keseluruhan nomor kode identifikasi pribadi (PIN) yang terjual, kata Mustofa, masih sekitar 16.800 belum tergunakan. Karenanya, pendaftaran diperpanjang sampai 3 Juni 2010 pukul 18.00. Adapun penjualan PIN sudah ditutup sejak 31 Mei siang.

"Peserta diimbau tidak mendaftar di hari terakhir, lebih cepat lebih baik. Kalau mau lebih lancar, bisa mendaftar di malam hari," kata Mustofa, Selasa (1/6) di Surabaya.

Selain itu, calon peserta SNMPTN perlu menyesuaikan foto yang menjadi persyaratan pendaftaran SNMPTN. Foto yang diunggah adalah pasfoto yang menampilkan gambar setengah badan menghadap ke depan dengan kedua telinga tampak jelas. Gambar diri juga tidak mengenakan topi dan lebih baik bila berlatar warna merah.

Masalahnya, masih banyak pendaftar yang mengunggah foto santai atau foto ketika mejeng bersama teman-teman. Bila foto yang diunggah tidak memenuhi syarat, panitia akan menghubungi peserta untuk memperbaiki pasfoto dan mengantarkan foto yang sesuai syarat.

Khusus Panitia Lokal Surabaya, tambah Direktur Direktorat Kemahasiswaan Universitas Airlangga ini, server bisa menampung sampai 2.300 pendaftar per hari.

Pendaftaran SNMPTN juga memberi kesempatan untuk siswa yang gagal pada UN utama, tetapi berhasil setelah mengikuti UN ulangan. Pendaftaran untuk siswa ini dilakukan pada 10-13 Juni. Ujian diselenggarakan serentak pada 16-17 Juni.

Di Kabupaten Jember, panitia lokal bekerja sama dengan beberapa sekolah dan perguruan tinggi swasta di sekitar Kampus Universitas Jember (Unej), Tegalboto, untuk menyediakan tempat ujian, antara lain di SMA Negeri 2, SMEA Trunojoyo IKIP PGRI, dan Politeknik Negeri Jember. (INA/SIR)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com