Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
PERBANKAN

Tertarik Program Studi Kebanksentralan?

Kompas.com - 26/10/2010, 14:19 WIB

MALANG, KOMPAS.com - Universitas Negeri Malang (UM) menjadi perguruan tinggi negeri (PTN) ke-21 di Indonesia yang mengembangkan mata kuliah khusus kebanksentralan. Pengembangan mata kuliah ini diwujudkan dalam penandatanganan nota kesepahaman (MoU) dan perjanjian kerja sama antara Bank Indonesia dan UM di Malang, Selasa (26/10/2010).

"Selain PTN, ada tiga perguruan tinggi swasata (PTS) yang telah mengembangkan mata kuliah kebanksentralan secara khusus, yakni Trisakti, Parahyangan, dan Indonesian Banking School (IBS)," ujar Direktur Pusat Pendidikan dan Studi Kebanksentralan Bank Indonesia (BI) Rizal A Djafara. 

Rizal berharap, selama ini sebagian besar materi tentang kebanksentralan hanya disisipkan pada mata kuliah tertentu, belum ada yang membahas secara khusus menjadi satu mata kuliah. Hanya saja, dari 21 perguruan tinggi yang mengembangkan mata kuliah kebanksentralan itu sekarang tinggal 12 yang masih aktif karena beberapa perguruan tinggi itu sudah mampu mengembangkannya secara mandiri.

Ia mengemukakan, ide pengembangan mata kuliah kebanksentralan muncul pada 2005. Ide itu lalu ditawarkan ke sejumlah PTN terkemuka yang memiliki fakultas ekonomi, namun yang merespon saat itu hanya Universitas Gadjah Mada (UGM).

"Akhir tahun ini kita targetkan ada dua perguruan tinggi lagi yang bergabung dan mengembangkan mata kuliah kebanksentralan," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com