Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemerintah Tak Siap dengan Formula Baru

Kompas.com - 30/11/2010, 19:14 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah masih belum siap dengan formula baru pelaksanaan ujian nasional (UN) pada 2011. Padahal, DPR telah meminta pemerintah mengevaluasi pelaksanaan UN selama ini dan mempersiapkan formula barunya sebagai kelulusan yang tidak memveto penilaian sekolah.

Hal itu terungkap dalam rapat dengar pendapat Panitia Kerja (Panja) ujian nasional (UN) Komisi X DPR RI bersama Kementerian Pendidikan Nasional (Kemendiknas) yang diwakili Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Mansyur Ramly di Jakarta, Selasa (30/11/2010).

Mansyur mengatakan, pemerintah mau saja memakai formula baru pada UN 2011. Tetapi, formula yang tidak memveto belum ketemu.

"Berbagai wacana untuk membuat formula baru memang berkembang. Tetapi, opsi-opsi yang bisa diambil masih mengambang. Justru, kami hendak minta masukan dari DPR," kata Mansyur.

Mansyur menambahkan, untuk bisa mengubah pelaksanaan UN 2011 yang dilaksanakan atas dasar PP No. 19 Tahun 2005 tentang Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) tidak bisa dilakukan begitu saja. Kalau ada perubahan formula mesti disampaikan ke sidang kabinet.

"Mendiknas baru mau menyampaikan hal ini ke Presiden dalam sidang kabinet Kamis (2/11/2010) besok," kata Mansyur.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com