Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jepang Kepincut SMK di Lombok

Kompas.com - 10/12/2010, 13:15 WIB

LOMBOK, KOMPAS.com - Sebuah lembaga pendidikan swasta di Jepang Sakai Global Education (SGE) menjajaki kerja sama bidang pendidikan dengan Pemerintah Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, dalam upaya meningkatkan mutu sumber daya manusia. Pihak SGE ini akan fokus pada kerja sama bidang pendidikan kelautan, pariwisata dan SMK otomotif.

General Manager SGE, Tetsuro Matsuno, sudah melakukan penjajakan terhadap potensi sumber daya manusia (SDM) di Lombok Barat, pada Rabu (8/12/2010), dengan mengunjungi dua sekolah menengah kejuruan (SMK) 1 dan 2 Kuripan. Setelah itu, pihak SGE menyatakan berminat menjalin bekerjasama dengan Pemkab Lombok Barat dalam upaya pengembangkan mutu pendidikan.

"Bahkan menurut mereka, Pemerintah Jepang juga akan berkunjung ke Lombok Barat guna melihat peta potensi pendidikan di daerah ini," kata Kepala Bagian Humas Pemkab Lombok Barat Ispan Junaidi di Giri Menang, Jumat (10/12/2010).

Karenanya, kata Ispan, dalam kesempatan itu Pemkab Lombok Barat dengan SGE Jepang menilai perlu adanya beberapa kegiatan sebagai bentuk komitmen ke dua belah pihak, antara lain program pertukaran kepala sekolah, guru dan siswa. Selain itu, kedua pihak juga akan bekerjasama dalam pengembangan kurikulum bersama melalui sanggar mutu.

"Kami yakin dengan adanya kerjasama bidang pedidikan ini, mutu pendidikan di daerah ini akan semakin meningkat, sekaligus sebagai salah satu upaya meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM)," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com