Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mahasiswa Indonesia Raih Beasiswa SAA-GE

Kompas.com - 23/02/2011, 13:36 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Singapore Accountancy Academy-Global Education (SAA-GE) memberikan beasiswa melalui program internasional terbarunya, Diploma in Economics, Rabu (23/2/2011) siang, di Jakarta. Beasiswa tersebut diberikan kepada satu mahasiswa yang memenuhi kriteria di setiap negara, khususnya kawasan Asia Pasifik.

"Ada satu beasiswa untuk satu negara. Beasiswa ini sifatnya full cover dan hanya untuk yang memenuhi kriteria," kata Head Academic Programmes SAA-GE, Dr Michael Cope, di sela-sela peluncuran program Diploma in Economics itu.

Beasiswa yang mencakup segala administrasi di SAA-GE itu diberikan pada setiap semester setelah melalui tahap evaluasi. Adapun untuk standar perekrutannya antara lain hanya bagi mahasiswa yang memenuhi syarat dan sesuai kriteria SAA-GE.

"Standar perekrutan untuk program beasiswa ini minimal berusia 18 tahun, lulus SMU dengan nilai memuaskan, menguasai bahasa Inggris, unggul dalam Matematika dan lulus dalam ujian tambahan (interview)," ujar Cope.

Ia mengatakan, pada dasarnya setiap mahasiswa Indonesia mempunyai kesempatan meraih beasiswa ini asalkan memenuhi syarat dan sesuai dengan kriteria. (INDRA)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com