Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bupati Kupang Berterima Kasih

Kompas.com - 03/10/2011, 12:30 WIB
Frans Sarong

Penulis

KUPANG, KOMPAS.com- Bupati Kupang Ayub Titu Eki menyampaikan terima kasih mendalam kepada Mendiknas M Nuh terkait digelarnya Gerakan Nasional Penuntasan Rehabilitasi Bangunan Sekolah Darurat atau berkondisi reyot. Dengan gerakan itu, Pemerintah Daerah terutama Kabupaten Kupang merasa sangat terbantu karena lebih dari 80 bangunan sekolah di wilayahnya berkondoisi darurat.

"Terima kasih Pak Menteri, saya merasa sangat terbantu dengan terlaksananya gerakan nasional penuntasan rehabilitasi gedung sekolah ini," tuturnya melalui percakapan jarak jauh dengan Menteri M Nuh, langsung dari lokasi SD Negeri Asam Tiga di Naibonat, Kabupaten Kupang, Senin (3/10/2011) menjelang siang.

Penuntasan rehabilitasi bangunan sekolah secara nasional di NTT pada tahap awall ini ditandai peletakan batu pertama pembangunannya di dua lokasi. Selain di SD Asam Tiga, satu lainnya di SMP Negeri 6 Kota Kupang. Teerkait gerakan nasional tersebut, di NTT terdapat 540 SD yang bangunan gedungnya direhabilitasi hingga tuntas selama tiga bulan ke depan atau hingga akhir tahun ini.

Khusu di Kabupaten Kupang hingga saat ini terdapat sedikitnya 81 sekolah yang bangunannya berkondisi reyot. Puluhan sekolah itu masing masing SD (42), SMP (28), SMA (8) dan SMK sebanyak tiga sekolah

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com