Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Johar Baru Jadi Kampung Pendidikan

Kompas.com - 29/10/2011, 10:07 WIB
Agnes Rita Sulistyawaty

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Kecamatan Johar Baru berupaya berganti wajah dari kampung yang dikenal karena sering terjadi tawuran antarwarga menjadi kampung pendidikan. Ikrar untuk mengubah wajah Johar Baru ini disampaikan juga dalam tiga ikrar pemuda yang dibacakan perwakilan pemuda Johar Baru, Sabtu (29/10/2011) di depan kantor Kecamatan Johar Baru.

Wali Kota Jakarta Pusat Saefullah menyatakan mendukung gerakan ini dan berharap tidak ada lagi tawuran di Johar Baru.

Pembacaan ikrar pemuda merupakan rangkaian acara festival musik bertajuk "Jembatan Besi Bergetar #2" yang dimulai pukul 08.00 WIB. Kegiatan tersebut sekaligus menjadi wadah untuk mengurangi tawuran.

Tercatat sekitar 20 grup band yang akan tampil dalam festival itu. Selain itu, sejumlah grup tari dan marching band tamu juga ikut memeriahkan acara. Bersamaan dengan festival musik, diadakan juga pengobatan gratis serta pelayanan KTP keliling.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com