Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024

Pelajar Indonesia Raih Prestasi Internasional

Kompas.com - 22/01/2012, 21:30 WIB
|
EditorNasru Alam Aziz

JAKARTA, KOMPAS.com -- Prestasi siswa Indonesia di ajang olimpiade sains internasional semakin membanggakan. Sebanyak tujuh siswa Indonesia berhasil meraih 3 medali emas, 3 medali perak, dan 1 medali perunggu di International Zhautykov Olympiad on Mathematics, Physics and Computer Science ke-8.

International Zhautykov Olympiad (IZHO) 2012 selenggarakan pada 15-21 Januari 2012 di Almaty, Kazakhstan. Olimpiade ini diikuti 343 peserta dari 54 tim yang berasal dari 18 negara.

Peserta berasal dari Rusia, Ukraina, Belarusia, Moldova, Armenia, Azerbaijan, Georgia, Kyrgyztan, Tajikistan, Turkemenistan, Romania, Bulgaria, Indonesia, India, Mongolia, Afganistan, dan Kazaktan.

Dalam ajang ini, Indonesia mengirim sembilan siswa yang terdiri dari enam pria dan tiga perempaun. Tim dipimpin Anton Wardaja dan Zainul Abidin.

Peraih medali emas adalah Erwin Handoko Tanin (SMA Sutomo 1 Medan), Albert Datui (SMAK Penabur Gading Serpong, Banten), dan Limiardi Eka Sancerio (SMAK Penabur Gading Sepong).

Medali perak dipersembahkan Christa Lorenzia Soesanto (SMA St Laurensia, Banten), Fransisca Susan (SMAK 1 BPK Penabur Jakarta) dan Peter Tirtowijoyo Young (SMAK St Louis 1, Surabaya). Medali perunggu dipersembahkan Indhika Fauzhan Warsito (SMAN Unggulan MH Thamrin Jakarta).

"Hanya 50 persen dari peserta yang berhasil meraih medali," kata Anton, Minggu (22/1/2012) di Jakarta.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+