Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sekolah Dapat Pinjaman Genset untuk Kebutuhan Karantina

Kompas.com - 15/04/2012, 11:46 WIB
Defri Werdiono

Penulis

BANJARMASIN, KOMPAS.com - Untuk menjaga keberlangsungan belajar siswa SMK 3 Banjarbaru, Kalimantan Selatan, menjelang ujian nasional pihak sekolah meminjam genset ke PLN. Genset itu dipakai sebagai sumber energi cadangan bila lampu mati.

Sejauh ini, listrik di Kalsel memang cukup sering mati. Kepala SMK 3 Banjarbaru, Rosihan Anwar, yang dihubungi, Minggu (15/4/2012), mengatakan, PLN telah mengabulkan usulan pihak sekolah untuk memberi pinjaman genset berkapasitas 5.000 watt.

Rencananya, mulai Minggu sore ini sebanyak 130 siswa dari sekolah tersebut akan mengikuti karantina. Selama ujian mereka akan menginap di sekolah hingga Rabu siang.

Tujuanya agar para siswa bisa mengikuti ujian tanpa menemui kendala jarak dan hujan. Sebab jarak sekolah dari rumah siswa ada yang cukup jauh. Di tempat itu juga tidak ada alat transportasi umum, ujarnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com