Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

38 Siswa SMA di Kudus Lolos OSN Jateng

Kompas.com - 01/05/2012, 14:39 WIB
Alb. Hendriyo Widi Ismanto

Penulis

KUDUS, KOMPAS.com — Sebanyak 38 siswa dari sejumlah SMA di Kudus, Jawa Tengah, lolos mengikuti Olimpiade Sains Nasional tingkat Jawa Tengah. Mereka akan bersaing dengan sekitar 400 siswa SMA se-Jawa Tengah.

Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Kudus Sudjatmiko, Selasa (1/5/2012), mengatakan, sebanyak 840 siswa mengikuti seleksi Olimpiade Sains Nasional  (OSN) di Kudus. Dari jumlah itu, terpilih 38 siswa untuk mewakili Kudus di tingkat provinsi pada 5-6 Juni 2012.

"Ada delapan mata pelajaran yang akan diujikan dalam OSN, antara lain Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, dan Astronomi," kata Sudjatmiko.

Sudjatmiko berharap para siswa Kudus mampu menunjukkan prestasi di tingkat provinsi, bahkan nanti di tingkat nasional. Hal itu tidak terlepas dari peran para guru. Para guru harus terus mengembangkan diri, kreatif, dan inovatif. Hal itu akan membantu siswa dalam mengembangkan pengetahuan dan kemampuan.

"Mencetak siswa yang berprestasi dan menghasilkan temuan-temuan yang inovatif membutuhkan seorang guru yang terus meningkatkan kualitasnya," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com