Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

37.583 Siswa di Malut Ikuti UN Pagi Ini

Kompas.com - 07/05/2012, 07:53 WIB
Anton Abdul Karim

Penulis

TERNATE, KOMPAS.com - Sebanyak 37.583 siswa Sekolah Dasar di Maluku Utara pagi ini mengikuti Ujian Nasional di sekolah masing-masing di Provinsi Maluku Utara yang pelaksanaannya dimulai Senin (7/5/2012) pagi ini. Peserta UN SD di Malut terbagi dalam tiga kelompok sekolah, Sekolah Dasar, Madrasah Ibtidayah dan Sekolah Dasar Luar Biasa.

Untuk Sekolah Dasar, total peserta UN sebanyak 35.453 orang. Siswa Madrasah Ibtidaiyah sebanyak 2.072 orang dan Sekolah Dasar Luar Biasa sebanyak 48 orang. Para siswa ini menyebar di sembilan kabupaten/kota yang ada di Provinsi Maluku Utara.

"Jadi total secara keseluruhan untuk peserta UN tingkat SD di Maluku Utara sebanyak 37.583 orang. Untuk siswa SDLB hanya beberapa kabupaten/kota saja. Seperti Kota Ternate, Kota Tidore, Kabupaten Kepulauan Sula dan Kabupaten Halmahera Selatan," ungkap Sekertaris Panitia UN Maluku Utara, Adjid Tuhuteru, Senin.

Adjid menjamin pelaksanaan UN SD di Maluku Utara pagi ini hingga berakhir pada 9 Mei mendatang berjalan lancar. Ini karena, kata Adjid, persiapan UN SD di tiap daerah sudah dipersiapkan sejak beberapa hari sebelumnya.

Pendistribusian soal UN, kata Adjid, dilakukan sejak tiga hari sebelum hari H. Sebelum didistribusikan ke masing-masing sekolah penyelenggara UN, dokumen soal di titipkan ke masing-masing Polsek di tiap daerah.

"Baru pagi ini soalnya diberikan ke sekolah. Dan selama soalnya masih ada di Polsek mendapat pengawalan ketat dari petugas polisi," jelas Adjid.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com