Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024

Inilah Hasil Foto dari Kacamata Pintar Google

Kompas.com - 10/05/2012, 11:06 WIB
EditorWicaksono Surya Hidayat

KOMPAS.com - Google saat ini sedang sibuk dengan proyek kacamata pintar yang dijuluki Google Project Glass. Google menjanjikan kacamata ini bisa melakukan banyak hal (multi-tasking) seperti sebuah smartphone.

Proyek yang memanfaatkan teknologi augmented reality ini bisa disebut proyek masa depan, yang bisa jadi hanya akan menjadi sebuah konsep.

Namun, para petinggi Google telah melakukan sejumlah langkah "pamer"untuk meyakinkan bahwa kacamata pintar adalah nyata. Salah seorang pendiri Google, Sergey Brin, mengenakan prototipe kacamata pintar di sebuah acara amal pada awal April 2012.

Setelah Brin, sekarang giliran Sebastian Thrun yang pamer kemampuan kacamata pintar. Pendiri sekaligus kepala Google X yang bertanggung jawab atas Google Project Glass ini memamerkan foto hasil jepretan kamera yang ada di kacamata pintar Google.

Sekarang ini, sudah ada 2 foto yang dibagikan Thrun dalam akun jejaring sosial Google+. Berikut 2 foto hasil jepretan kacamata pintar Google.

Foto ini diambil ketika Thrun tampil di sebuah program talkshow televisi The Charlie Rose Show, lalu dipublikasikan ke Google+ pada 20 April 2012. Pria di foto ini adalah Charlie Rose, pembawa acara talkshow tersebut.

Foto yang diambil dari kacamata pintar Google oleh Sebastian Thrun (2)


Di bawah ini adalah foto ketika Thrun sedang diwawancarai oleh Rose.

Thrun saat sedang diwawancara dengan Rose di program talkshow The Charlie Rose Show

Foto kedua, dipublikasi Thrun ke Google+ pada 8 Mei 2012, dan diberi caption: "Jasper, my son, and me." Foto ini memperlihatkan Thrun sedang bermain dengan anaknya Jasper. Foto ini telah mendapat 500 komentar.

 

Foto yang diambil dari kacamata pintar Google oleh Sebastian Thrun (1)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    27th

    Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

    Syarat & Ketentuan
    Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
    Laporkan Komentar
    Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Verifikasi akun KG Media ID
    Verifikasi akun KG Media ID

    Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

    Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

    Lengkapi Profil
    Lengkapi Profil

    Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+