Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingin Mengenal Bahasa Perancis? Datang di Pekan Perancis

Kompas.com - 10/05/2012, 11:34 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com--Pekan Perancis “Pendidikan Tinggi dan Budaya” yang akan diselenggarakan pada 17 - 20 Mei 2012 pk. 11.00 – 20.00 WIB di Kuningan City - Jl.  Prof. Dr. Satrio Kav.18 Setiabudi Kuningan, merupakan acara dari kerjasama antara Institut Perancis di Indonesia (IFI) dan manajemen Kuningan City. Kegiatan bersama ini mencakup kegiatan budaya dan pendidikan tinggi Perancis yang dikemas dalam presentasi pendidikan, pengenalan kursus bahasa Perancis secara gratis, pemutaran film pendek, konser musik dan pameran poster film Perancis.

Melalui acara ini, IFI mencoba memperluas perspektif dengan memperkenalkan diri lebih dekat lagi dengan masyarakat Indonesia. IFI tidak hanya berupa lembaga pemberi kursus bahasa Perancis, penyelenggara berbagai konser dan pertunjukan di Jakarta, namun juga merupakan lembaga pemerintah Prancis untuk bidang kerjasama pendidikan, penelitian dan budaya di seluruh dunia.  Di Indonesia sendiri, IFI berpusat di Bandung, Jakarta, Surabaya dan Yogyakarta.

Selama empat hari penyelenggaraan acara ini, IFI menggabungkan dua bidang besar yaitu pendidikan dan kebudayaan. Dari segi pendidikan akan diselenggarakan : konsultasi pendidikan Perancis secara personal dan terperinci, serta berbagai presentasi tentang informasi pendidikan seperti : manajemen, teknik dan seni. Sementara itu dari segi kebudayaan : penyelenggaraan kursus bahasa Perancis secara gratis dengan menggunakan metode yang modern dan menarik, pemutaran film pendek Perancis, pameran poster film Perancis, permainan, undian berhadiah dan beberapa konser musik dari Bangku Taman, Anggi, Les Étoiles, dan masih banyak lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com